Pria Tewas Bersimbah Darah di Kendari
Aksi Heroik Bripka LAS Selamatkan Tante dari Amuk Paman di Kendari hingga Sang Polisi Tewas Tertikam
Fakta-fakta dugaan kasus pembunuhan anggota polisi, Bripka Laode Abdul Salman (36), di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), mulai terkuak.
Penulis: La Ode Ahlun Wahid | Editor: Aqsa
HA dan FI kemudian lari keluar rumah untuk meminta pertolongan warga.
Sebelumnya, Kepala Unit (Kanit) Resmob Subdit III Jatanras Dit Reskrimum Polda Sultra, AKP Gayuh Pambudhi Utomo, membenarkan peristiwa itu.
Korban disebutkan datang ke Kota Kendari, Sulawesi Tenggara, dalam rangka bertugas sebagai pelatih paralayang.
Dia membawa para atlet olahraga terbang bebas dengan menggunakan parasut tersebut bertanding di daerah ini.
“Korban ini merupakan pelatih atlet paralayang dan kedatangannya mengawal anak didiknya untuk bertanding,” katanya.
Selama berada di ibu kota Provinsi Sultra, Bripka LAS, juga menginap di rumah paman dan tantenya, pasangan J dan HA.
“Korban memiliki keluarga besar di Muna, namun lahir di Jayapura, saat ini bertugas di Polres Tolikara dengan pangkat Bripka,” jelasnya.
Namun naas keberadaannya dalam rangka bertugas mendampingi atletnya di kota ini berujung duka.
Korban tewas bersimbah darah setelah ditikam oleh J dengan menggunakan badik.
LAS ditemukan tertelungkup tak bernyawa dengan kondisi berlumuran darah di lantai rumah J sekitar pukul 01.30 wita.
Di tubuhnya ditemukan banyak luka tusuk dan sayatan.
Kepala Satuan Reserse Kriminal Kepolisian Resor Kota atau Kasatreskrim Polresta Kendari, AKP Welliwanto Malau, juga membenarkan peristiwa tersebut.
“Iya korban tewas di lokasi kejadian,” ujar AKP Welliwanto ditemui di Rumah Sakit (RS) Bhayangkara Kendari.
Pihak kepolisian juga telah mengamankan terduga pelaku.
Pengakuan Anak
Keterangan yang disampaikan HA, pun senada dengan keterangan FI.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sultra/foto/bank/originals/Anggota-polisi-Bripka-Laode-Abdul-Salman-korban-pembunuhan-di-Kendari-dan-pelaku-Junaido-PNS-TNI.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.