Kecelakaan Mobil Vs 2 Motor di Kendari

Saksi Mata Sebut Korban Terlempar ke Selokan Usai Ditabrak Suzuki Jimny di Kendari Sulawesi Tenggara

Insiden tabrakan antara mobil dan dua motor terjadi di Jalan Raden Soeprapto, Kota Kendari, Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra),  Jumat (19/5/2023).

Penulis: Sugi Hartono | Editor: Sitti Nurmalasari
handover
Insiden tabrakan antara mobil dan dua motor terjadi di Jalan Raden Soeprapto, Kota Kendari, Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra),  Jumat (19/5/2023). Kecelakaan tersebut mengakibatkan tiga orang harus dilarikan ke rumah sakit usai ditabrak Suzuki Jimny saat melintas di lokasi kejadian. 

TRIBUNNEWSSULTRA.COM, KENDARI - Insiden tabrakan antara mobil dan dua motor terjadi di Jalan Raden Soeprapto, Kota Kendari, Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra),  Jumat (19/5/2023).

Kecelakaan tersebut mengakibatkan tiga orang harus dilarikan ke rumah sakit usai ditabrak Suzuki Jimny saat melintas di lokasi kejadian.

Seorang perekam video yang mengabadikan momen tabrakan tersebut mengatakan salah satu dari pengendara terlempar ke dalam selokan usai ditabrak mobil berwarna abu-abu dan hijau tersebut.

"Ini kasihan jatuh di selokan ini," ujarnya sambil menyorot salah seorang korban yang menggunakan baju hitam dan celana abu-abu tersebut.

Saat dievakuasi para korban meradang kesakitan, dan salah satu di antaranya terlihat kebingunan saat dievakuasi di atas mobil pikap.

Baca juga: BREAKING NEWS Suzuki Jimny Tabrak Dua Motor di Punggolaka Kendari Sultra, Diduga Hilang Kendali

Sementara korban lainnya terbaring di atas lantai mobil pikap yang membawa mereka ke rumah sakit terdekat.

Suzuki Jimny Tabrak 2 Motor 

Sebelumnya diberitakan, Suzuki Jimny menabrak dua pemotor di Jalan Raden Soeprapto atau tepatnya mengarah ke SPBU Punggolaka, Kota Kendari, pada Jumat (19/5/2023).

Berdasarkan rekaman CCTV yang diperoleh TribunnewsSultra.com, kecelakaan tersebut terjadi sekira pukul 15.18 Wita.

Terlihat beberapa pengendara sedang berteduh di emparan toko. Nampak pula mobil pikap warna putih parkir di badan jalan.

Tak lama berselang, Suzuki Jimny kemudian datang dengan kecepatan tinggi dan hilang kendali lalu menabrak dua pemotor yang sedang berlawanan arah dengan mobil tersebut.

Usai menghantam dua motor itu, mobil tersebut sempat berpindah jalur, tetapi tak lama mobil tersebut tancap gas dan meninggalkan korban.

Masyarakat yang berada di lokasi kejadian kecelakaan kemudian membantu kedua pengendara motor tersebut.

Mereka dibawa menggunakan mobil pikap berwarna putih untuk dievakuasi ke rumah sakit terdekat.

TribunnesSultra.com, saat ini masih berupaya mengonfirmasi pihak kepolisian mengenai kronologi kecelakaan tersebut. (*)

(TribunnewsSultra.com/Sugi Hartono)

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved