Berita Konawe

Pameran Bonsai PPBI Konawe di Lapangan STQ Unaaha Resmi Dibuka, Digelar Sampai Minggu 28 Agustus

Kegiatan pameran bonsai yang digelar Perhimpunan Penggemar Bonsai Indonesia (PPBI) Konawe di Lapangan STQ Unaaha resmi dibuka, Sabtu (27/8/2022).

Penulis: Arman Tosepu | Editor: Sitti Nurmalasari
TribunnewsSultra.com/ Arman Tosepu
Kegiatan pameran bonsai yang digelar Perhimpunan Penggemar Bonsai Indonesia (PPBI) Konawe di Lapangan STQ Unaaha resmi dibuka, Sabtu (27/8/2022). 

TRIBUNNEWSSULTRA.COM, KONAWE - Kegiatan pameran bonsai yang digelar Perhimpunan Penggemar Bonsai Indonesia (PPBI) Konawe di Lapangan STQ Unaaha resmi dibuka, Sabtu (27/8/2022).

Ketua Panitia, Hajaruddin Delawa menuturkan, tujuan kegiatan pameran ini untuk mengekspresikan ruang gerak pecinta bonsai.

"Kita bisa memahami seperti apa itu bonsai. Bukan hanya seninya tapi juga ada nilai ekonomisnya ke depan dan tujuan kita silaturahmi," kata Hajaruddin dalam sambutannya.

Di tempat yang sama, Ketua PPBI Kendari, Reski berharap, pameran lokal semakin sering digelar di berbagai daerah.

"Ke depannya kita upayakan pameran lokal tujuannya untuk apa kita belajar, meregistrasi tanaman terus kita belajar juga menyiapkan sertifikat," kata Reski.

Baca juga: PPBI Gelar Pameran Bonsai Selama 2 Hari di STQ Unaaha Konawe Sultra, Warga Diajak Saksikan

Sementara itu, Ketua PPBI Konawe, Akosa Lelewa mengatakan, pihaknya ke depan berencana membuat pameran sekaligus kontes bonsai di Konawe, Sulawesi Tenggara (Sultra).

"Setiap tahun minimal ada pameran, syukur-syukur pameran dan kontes," ujarnya.

Akosa Lelewa menyebut, pameran bonsai pertama kali di Sultra diadakan di Konawe beberapa tahun lalu.

Ketua PPBI Konawe mendorong PPBI kabupaten lainnya di Sulawesi Tenggara membuat pameran bonsai serupa.

Dinas Ketahanan Pangan Konawe, Muhammad Hasyim menjelaskan, bonsai merupakan tanaman yang unik, indah, dan mahal.

Baca juga: Kantor Pencarian dan Pertolongan Kendari Gelar Pameran & Kontes Bonsai 2021, Peringati HUT ke-22

Hasyim memuji para penggemar bonsai yang cinta terhadap tanaman tersebut dan mendukung agar pelaksanaan pameran dan kontes bonsai digelar pada tahun 2023 mendatang.

"Kalau bisa nanti 2023 bentuk di kabupaten-kabupaten lain supaya kontesnya meriah," ujarnya.

Muhammad Hasyim menutup sambutannya dengan membuka pameran bonsai di Lapangan STQ Unaaha.

Sejumlah peserta dan tamu yang hadir kemudian berkeliling melihat tanaman bonsai yang telah terpajang.

Untuk diketahui, pameran bonsai PPBI Konawe, Sulawesi Tenggara ini akan berlangsung hingga Minggu (28/8/2022). (*)

(TribunnewsSultra.com/Arman Tosepu)

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved