Penembakan Polisi
Motif Ferdy Sambo di Pembunuhan Brigadir J, Kabareskrim Ungkit Pelecehan Istri hingga Motif Sensitif
Pihak kepolisian juga sempat mengungkit dugaan pelecehan Brigadir J terhadap istri Ferdy Sambo, Putri Candrawathi.
TRIBUNNEWSSULTRA.COM - Satu per satu fakta terungkap dalam kasus pembunuhan Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J.
Sang atasan, Irjen Ferdy Sambo, akhirnya menjadi tersangka baru dalam dugaan penembakan Brigadir J.
Kini masih didalami apa motif sebenarnya keterlibatan Ferdy Sambo dalam kasus ini.
Baca juga: Brigadir J Sudah Tewas Duluan, Bharada E Disuruh Tembak Dinding oleh Atasan: Biar Dikira Baku Tembak
Pihak kepolisian juga sempat mengungkit dugaan pelecehan Brigadir J terhadap istri Ferdy Sambo, Putri Candrawathi.
Hingga dinyatakan pula bahwa ada motif yang terlalu sensitif untuk diungkap ke publik.
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menegaskan, soal motif pembunuhan Brigadir J masih perlu pendalaman.
Untuk membongkar motif pembunuhan Brigadir J, tim khusus Kapolri bakal memeriksa sejumlah saksi, di antaranya Putri Candrawathi.
Mengulas ke belakang ada sejumlah kaitan istri Ferdy Sambo, Putri Candrawathi dalam kasus tewasnya Brigadir J.
Baca juga: Apakah Ferdy Sambo Ikut Tembak Brigadir J meski Sudah Suruh Bharada E? Begini Jawaban Kapolri
Di antaranya laporan dugaan pelecehan seksual pada Putri Candrawathi yang sempat dilaporkan ke Polres Metro Jakarta selatan.
Lalu laporan dugaan pelecehan seksual itu dilimpahkan ke Polda Metro lanjut diambil alih Bareskrim Mabes Polri.
Selanjutnya soal Brigadir J disebut-sebut pernah ditegur sesama ajudan karena memakai parfum milik Putri Candrawathi.
Hingga yang viral di media sosial soal ucapan selamat ulang tahun Putri Candrawathi untuk Brigadir J.
Berikut sederet fakta kaitan istri Ferdy Sambo, Putri Candrawathi dalam kasus tewasnya Brigadir J yang dirangkum Tribunnews.com:
Baca juga: Sosok Bharada E Tersangka Pembunuhan Brigadir J di Mata Keluarga: Anak Berbakti dan Pecinta Alam
Istri Kadiv Propam Polri Melapor ke Polres Jakarta Selatan Kasus Dugaan Asusila
Polres Metro Jakarta Selatan menerima laporan dugaan pencabulan dari Putri Candrawathi, istri Irjen Pol Ferdy Sambo.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sultra/foto/bank/originals/video-CCTV-Irjen-Pol-Ferdy-Sambo-istri-Ferdy-Sambo-Putri-Candrawathi-Brigadir-Joshua-Bharada-E.jpg)