Muncul Kabar Eril Anak Ridwan Kamil Sudah Ditemukan di Swiss, Stafsus Gubernur Jabar Ungkap Fakta
Emmeril Kahn Mumtadz disebut sudah ditemukan oleh warganet di Twitter pada Jumat (27/5/2022).
Penulis: Ifa Nabila | Editor: Ifa Nabila
TRIBUNNEWSSULTRA.COM - Setelah dikabarkan hilang pada Kamis (26/5/2022), muncul kabar bahwa anak Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz, telah ditemukan.
Pemuda yang akrab disapa Eril itu disebut sudah ditemukan oleh warganet di Twitter pada Jumat (27/5/2022).
Dikutip TribunnewsSultra.com dari Tribunnews.com, Staf Khusus Gubernur Jawa Barat, Randy, membantah kabar tersebut.
Randy menegaskan bahwa Eril belum juga ditemukan hingga Jumat siang ini.
Baca juga: Fakta Lengkap Eril Anak Ridwan Kamil yang Hilang di Swiss: Profil, Kronologi, hingga Kabar Terkini
Baca juga: Siapa Emmeril Kahn Anak Ridwan Kamil yang Hilang di Swiss? Putra Sulung Umur 22 Tahun Penuh Prestasi
Sehingga kabar Eril ditemukan masih hoaks hingga berita ini diterbikan TribunnewsSultra.com.
Postingan yang menyebut Eril sudah ditemukan pun kini sudah dihapus.

Dirangkum TribunnewsSultra.com, berikut fakta lengkap terkait Eril:
1. Profil Eril
Eril lahir di New York, Amerika Serikat, pada 25 Juni 1999.
Eril memiliki dua adik, yakni Camillia Laetitia Azzahra dan Arkana Aidan Misbach.
Dikutip TribunnewsSultra.com dari akun LinkedIn Eril, ia adalah lulusan SMA Negeri 3 Bandung.
Pada 2017, Eril melanjutkan studinya di ITB dan mengambil jurusan teknik mesin.
Kini, Eril ingin melanjutkan S2 di Swiss hingga terjadi musibah pada Kamis (26/5/2022).
Selama berkuliah, Eril sudah memiliki beberapa pengalaman baik itu bekerja atau berorganisasi.