Berita Koltim Terkini Hari Ini
Resmikan Pura, Plt Bupati Kolaka Timur Berjanji Tidak Akan Membedakan Suku dan Agama Masyarakat
Peresmiaan itu tepat di Hari Raya Galungan dan Kuningan 2021 bagi Umat beragama Hindu yang diperingati pada 14 April 2021.
Penulis: Arman Tosepu | Editor: Laode Ari
TRIBUNNEWSSULTRA.COM, KOLAKA TIMUR - Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Kolaka Timur (Koltim) Andi Merya Nur meresmikan Pura Luhur Giri Sakti di Desa Tasahea, Kecamatan Tirawuta, Kabupaten Kolaka Timur, Sulawesi Tenggara (Sultra).
Peresmiaan itu tepat di Hari Raya Galungan dan Kuningan 2021 bagi Umat beragama Hindu yang jatuh pada 14 April 2021. Rabu (14/4/2021).
Baca juga: Program Dari Bupati Samsul Bahri Madjid, 6 Kilometer Jalan di Ladongi Kolaka Timur Bakal Diaspal
Plt Bupati Koltim Andi Merya menyebut, sebelum menjabat, Ia bersama mendiang Bupati Koltim Samsul Bahri Madjid pernah berjanji tidak membedakan masyarakatnya.
"Kami sudah berjanji sebelumnya untuk tidak akan membedakan seluruh masyarakat Koltim, baik suku, agama dan lain sebagainya," kata Andi Merya Nur dalam sambutannya, Rabu (14/4/2021).

Andi mengajak agar seluruh elemen masyarakat bersatu dalam membangun Kolaka Timur.
Ia berharap, dengan persatuan bisa membawa Koltim maju dan mandiri di masa yang akan datang.
Baca juga: Plt Bupati Kolaka Timur Andi Merya Nur Dukung Istri Samsul Bahri Jadi Wakilnya
Selain itu, pembangunan pura ini Ia katakan sebagai salah satu visi misi dirinya bersama mendiang Samsul Bahri Madjid kala itu.
"Terima kasih bapak ibu telah mendukung program kami khususnya dalam kegiatan keagamaan," ujarnya.
Saat meresmikan pura ini, Andi Merya Nur didampingi oleh Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kolaka Timur, Diana Samsul Bahri.
Diakhir sambutannya, Andi Merya mengajak pihak Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kolaka Timur untuk mendukung infrastruktur yang melalui pura ini.(*)
(TribunnewsSultra.com/Arman Tosepu)