Liga 2

Fakta PSIS Semarang Usai 3 Poin Perdana di Balikpapan, Jafri Sastra Efek dan Investor Baru

Skuad PSIS Semarang akhirnya memetik kemenangan perdana di ajang Pegadaian Championship 2025-2026. Menang tipis 0-2 lawan Persiba.

Penulis: Muhammad Israjab | Editor: Muhammad Israjab
Instagram @psisfcofficial
LIGA INDONESIA - PSIS Semarang kerap menjadi bulan-bulanan tim tamu saat bermain di kandang, Stadion Jatidiri, termasuk saat menghadapi Persipura Jayapura, PSS Sleman dan Persiku Kudus. Kini di pekan ke-12 berhasil meraih kemenangan, kontra Persiba Balikpapan 

Melakukan evaluasi serta perombakan tim, termasuk bursa transfer yang akan dibuka pada Januari mendatang.

Kapten PSIS, Ahmad Syihabuddin, juga mengungkapkan rasa terima kasih kepada suporter, terus memberikan dukungan penuh, baik saat bermain di kandang maupun tandang.

"Kami sangat bersyukur karena ini kemenangan perdana. Rekan-rekan sudah bekerja keras, begitu juga pelatih."

"Ini kami persembahkan untuk suporter yang selalu setia mendukung," kata Ahmad.

Dengan tambahan 3 poin ini membuat PSIS kini mengumpulkan total 5 poin.

Meski posisi mereka masih berada di dasar klasemen sementara Grup Timur dengan menempati posisi ke-10.

Dengan kemenangan ini, PSIS Semarang berharap bisa kembali membangun kepercayaan diri dan momentum untuk menghadapi pertandingan-pertandingan berikutnya

Baca juga: Eks Timnas Malaysia Sebut Tingkah FAM Membuat FIFA Marah, Banding Memperburuk Kejahatan

Pelatih Jafri sangat optimis, melalui kerja keras dan evaluasi, PSIS akan mampu keluar dari tekanan dan meraih hasil yang lebih baik.

Perbaikan performa juga diupayakan dengan penguatan skuad melalui perekrutan pemain baru yang sesuai kebutuhan tim.

Beberapa nama lokal pun mulai diisukan akan bergabung dengan PSIS sebagai bagian dari strategi memperbaiki kondisi tim.

Debut sukses Jafri Sastra menjadi sinyal positif bagi PSIS bahwa dengan kepemimpinan baru dan komitmen bersama, mereka dapat menghadapi tantangan berat di sisa musim dan menghindari zona degradasi.

"Masih banyak yang harus kami perbaiki untuk pertandingan berikutnya. Kami bersyukur atas kemenangan hari ini, namun saya ingatkan pemain untuk tidak bereuforia," jelasnya. (*)

(TribunnewsSultra.com/Muhammad Israjab/TribunJateng.com/Franciskus Ariel Setiaputra)

Sebagian artikel ini telah tayang di TribunJateng.com dengan judul Kata Jafri Sastra Tentang Tantangannya Meloloskan PSIS Semarang dari Ancaman Degradasi ke Liga 3

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved