Super League 2025

Analisis Persib Bandung Vs Dewa United Prediksi Skor: Banten Warrior Masih Kesulitan Putaran Pertama

Pelatih Persib, Bojan Hodak, mengungkapkan skuad asuhannya dalam kondisi terbaik meskipun harus kehilangan 5 pemain kunci. 

Penulis: Muhammad Israjab | Editor: Muhammad Israjab
Dok Ileague.id
LIGA INDONESIA - Berikut analisis prediksi skor jelang Persib Bandung bersua Dewa United, Jumat (21/11/2025), kick off 19.00 WIB, siaran langsung Indosiar. 

TRIBUNNEWSSULTRA.COM - Persib Bandung akan menjadi tuan rumah, saat bersua Dewa United, di pekan ke-13 Super League musim 2025-2026.

Pertemuan kedua tim akan tersaji di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Jumat (21/11/2025).

Berikut analisis prediksi skor jelang Persib Bandung bersua Dewa United, kick off 19.00 WIB, siaran langsung Indosiar.

Skuad Pangeran Biru, berharap kembali meraih hasil positif, demi memperkuat posisi mereka di klasemen sementara.

Baca juga: AFC Buka Suara Timnas Malaysia Terancam Denda Berat, Pemerintah Diingatkan Tak Ikut Campur

Sebelumnya, Super League 2025-2026 sempat mengalami jeda sekitar 3 pekan. Persib menempati posisi 4 klasemen.

Dengan koleksi 19 poin dari sembilan laga. Sementara itu, Dewa United berada di posisi ke-14 dengan 10 poin.

Pelatih Persib, Bojan Hodak, mengungkapkan skuad asuhannya dalam kondisi terbaik meskipun harus kehilangan 5 pemain kunci. 

Yakni Adam Alis dan Federico Barba dipastikan absen karena masalah kesehatan, sementara Luciano Guaycochea tidak bisa tampil akibat kartu merah.

2 pemain lainnya, Kakang Rudianto dan Robi Darwis, turut absen karena memperkuat Tim Nasional Indonesia U23 pada FIFA Matchday.

“Meski beberapa pemain absen, komposisi tim kami tetap 100 persen kecuali Adam, Barba, dan Lucho.

"Pemain lainnya sudah siap tampil, jadi saya harap mereka bisa bermain dengan baik dan kami meraih hasil positif besok," kata Hodak, mengutip laman resmi klub.

Baca juga: Analisis Prediksi Skor PSM Makassar Vs PSBS Biak Hari Ini: Juku Eja Bakal Menang Telak?

Terkait kondisi Adam Alis, pelatih asal Kroasia itu menjelaskan gelandang tersebut cedera lutut. Harus menepi 2 pekan mendatang.

"Dia perlu istirahat untuk 1-2 pertandingan ke depan. Jika pulih lebih cepat, mungkin bisa kembali bermain melawan Madura United pada 30 November," jelas Hodak.

Di sisi lain, pelatih Dewa United, Jan Olde Riekerink, menyambut laga melawan Persib dengan antusias.

Berambisi membawa tim Anak Dewa meraih hasil terbaik dan sukses di musim ini. Meski pendatang baru dengan skuad muda, mereka ingin membuktikan kemampuannya.

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved