Super League 2025
Analisis Prediksi Skor Persija Vs Persik Kediri: Macan Kemayoran Bidik Kemengan Kelima Beruntun
Persija datang ke laga ini setelah melewati rentetan 4 kemenangan beruntun atas Persebaya (3-1), Madura United (1-0), PSBS (3-1), dan Arema FC (2-1).
Penulis: Muhammad Israjab | Editor: Muhammad Israjab
"Persiapan kami berjalan dengan baik. Kami berlatih dengan intensitas tinggi dan seluruh pemain berada dalam kondisi siap," kata Thales dalam konferensi pers.
Dari kubu lawan, Persik Kediri diasuh pelatih Ong Kim Swee datang dengan kondisi yang tidak ideal.
Melawan Persija diprediksi sulit, mengingat posisi Persija yang solid di papan atas dan kualitas pemain yang mumpuni.
Baca juga: Persijap Jepara Vs Semen Padang FC Prediksi Skor, H2H dan Line Up Pemain
"Ini pasti bukan jalan mudah. Tapi, kita tidak boleh kehilangan poin lagi. Dimana kita saat ini berdekatan dengan klasmen degradasi ya."
"Kita harus mendapatkan keputusan yang positif dan terpenting dapat poin,” ucap Coach Ong.
Persik kemungkinan akan tampil tanpa sejumlah pemain kunci yang cedera, mendapat hukuman, atau membela tim nasional, menjadikan situasi semakin menantang.
Meski begitu, pelatih asal Malaysia itu tetap optimistis dengan kedalaman skuad lokal serta beberapa pemain asing yang siap tampil.
Saat ini Persija menempati posisi kedua klasemen dengan 23 poin dari 11 pertandingan, hasil 7 kemenangan, 2 kekalahan dan 2 imbang.
Sementara Persik ada di posisi ke-13 dengan 12 poin, dari 3 kemenangan, 3 imbang dan 5 kekalahan.
Ong Kim Swee juga memberikan pujian untuk fasilitas Stadion Manahan sangat mendukung kualitas pertandingan.
Menurutnya, rumput lapangan yang bagus akan membantu kedua tim mengeluarkan permainan terbaik.
"Semua sarana di Stadion Manahan bagus, terutama rumput lapangan yang akan membuat pemain Persik dan Persija bisa menunjukkan kualitas terbaiknya."
"Rumput sangat menentukan mutu pertandingan," ujarnya.
Prediksi Skor
Berdasarkan data dan prediksi Soccervital, Persija datang ke laga ini dalam performa yang sangat baik dengan catatan tujuh kemenangan, dua kali kalah, dan dua imbang dari 11 laga.
Sedang membidik kemenangan kelima beruntun setelah sebelumnya berhasil menundukkan Persebaya, Madura United, PSBS, dan Arema FC.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sultra/foto/bank/originals/Persija-vs-Persik-Kediri-prediksi-skor-hari-ini-new.jpg)