Kualifikasi Piala Asia 2027
Rilis Komite Banding FIFA Sahkan Dokumen Palsu 7 Pemain Timnas Malaysia, Minta Dibawa ke Ranah Hukum
Pada 3 November 2025 lalu, Komite Banding FIFA menguatkan keputusan Komite Disiplin FIFA terkait pemalsuan dokumen 7 pemain naturalisasi Malaysia.
Penulis: Muhammad Israjab | Editor: Muhammad Israjab
Di sisi lain, Pelatih kepala Timnas Malaysia, Peter Cklamovski, berbicara mengenai spekulasi liar, terkait masa depannya bersama skuad nasional.
Sebelumnya, muncul rumor laga Nepal vs Malaysia menjadi pertandingan terakhir Cklamovski bersama Harimau Malaya, tim yang ia tangani sejak awal tahun ini.
Kabar tersebut muncul di tengah sanksi dijatuhkan FIFA kepada Malaysia, terkait pemalsuan dokumen 7 pemain warisan saat ini sedang menjalani hukuman larangan bermain.
Baca juga: Timnas Irak Vs UEA Prediksi Skor, H2H dan Line Up: Tuan Rumah Digdaya di Basrah, Kans Menang Terbuka
Cklamovski mengaku terkejut ketika pertama kali mendengar rumor tersebut, namun menegaskan tidak heran.
Karena spekulasi semacam itu adalah bagian dari dunia sepak bola, terutama menyangkut masa depan seorang pelatih atau pemain.
"Rumor itu sedikit mengejutkan saya, tetapi inilah sepak bola spekulasi seperti itu bisa saja terjadi,” ujar Cklamovski dalam konferensi pers jelang laga Nepal vs Malaysia, mengutip media MakanBola.com.
Meski demikian, mantan pelatih FC Tokyo itu menegaskan fokus utamanya saat ini hanya bersama skuad Harimau Malaya, menghadapi misi penting melawan Nepal.
"Sekali lagi, fokus saya saat ini hanyalah persiapan hari ini dan memastikan besok malam (Selasa) kita meraih tiga poin serta menutup kampanye di puncak klasemen grup," tegasnya.
"Selain itu, saya ingin membuat seluruh bangsa percaya dengan tim yang sedang kita bangun dan akan menjadi di masa depan. Itu yang saya pikirkan saat ini," tambahnya.
Sebagai catatan, sejak ditunjuk Desember lalu, Cklamovski telah memimpin Harimau Malaya dalam 7 pertandingan, dengan hasil 6 kemenangan dan 1 kali imbang. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sultra/foto/bank/originals/Komite-Banding-FIFA-menyatakan-FAM-dan-7-pemain-Malaysia-melanggar.jpg)