Super League 2025

Prediksi Arema FC Vs Persija, Skor, H2H dan Line Up: Kabar 3 Pemain Cedera Macan Kemayoran

Pelatih Persija, Mauricio Souza, jelang laga ini telah mempersiapkan timnya demi hasil positif di kandang lawan. Tak lepas dari gaya main Singo Edan.

Penulis: Muhammad Israjab | Editor: Muhammad Israjab
Dok Ileague.id
Pekan ke-12 Super League 2025-2026, mempertemukan Arema FC vs Persija Jakarta, pada Sabtu (8/11/2025). Berikut prediksi skor, head to head (h2h) dan potensi line up pemain, jelang laga kedua tim, bisa Anda saksikan siaran langsung Indosiar. 
Ringkasan Berita:
  • Persija yang sedang dalam performa on fire setelah meraih kemenangan beruntun, sementara Arema siap bangkit setelah tiga kekalahan beruntun di kandang.
  • Dari segi head to head, Arema unggul dengan 13 kemenangan dari 30 pertemuan terakhir, namun secara klasemen Persija lebih unggul di posisi 2 dengan 20 poin
  • Susunan pemain Arema diperkirakan menurunkan Adi Satryo di bawah mistar dan striker Dalberto di lini depan

 

TRIBUNNEWSSULTRA.COM - Duel menarik akan tersaji di ajang Super League 2025-2026, mempertemukan Arema FC vs Persija Jakarta, pada Sabtu (8/11/2025).

Arema FC vs Persija Jakarta akan berlaga di Stadion Kanjuruhan, Kepanjen, Kabupaten Malang, kick off 15.30 WIB.

Berikut prediksi skor, head to head (h2h) dan potensi line up pemain, jelang laga kedua tim, bisa Anda saksikan siaran langsung Indosiar.

Pelatih Persija, Mauricio Souza, jelang laga ini telah mempersiapkan timnya demi hasil positif di kandang lawan.

Tak lepas dari gaya main Singo Edan. Sudah menganalisa kekuatan dan kelemahan tuan rumah.

Baca juga: Timnas Indonesia U17 Vs Brasil Prediksi Skor, H2H dan Line Up: 3 Pemain Berbahaya Selecao Muda

"Kami sudah menganalisis permainan Arema. Program persiapan sesuai rencana."

"Kami masih memiliki 2 sesi latihan, Kamis dan Jumat, untuk mematangkan strategi," ucapnya mengutip laman i.League.id.

Terkait kunci sukses kemenangan beruntun, melawan Persebaya (3-1), Madura United FC (1-0), dan PSBS Biak (3-1). Tak lepas dari kerja keras anak asuhnya.

"Kami selalu bekerja keras. Banyak orang memiliki pandangan berbeda, menganalisis permainan kami.

"Termasuk para wartawan. Meski sempat tak meraih kemenangan, kami tetap bermain baik."

"Dalam sepak bola, siapa yang mencetak gol lebih banyak, merekalah yang menang, dan itu yang harus kami kejar," ujar eks pelatih Madura United ini.

Persija datang masih tanpa 2 pemain asing, yakni Ryo Matsumura dan Gustavo Almeida.

Ryo sudah sembuh, kini harus fokus mengembalikan kondisi fisik. Sudah berlatih bersama rekan-rekannya.

Baca juga: FAM Timnas Malaysia Diminta Akui Curang Soal Naturalisasi, Pakar hingga Eks Pemain Buka Suara

Sementara Gustavo Almeida, cederanya kembali kambuh. Sempat pulang ke Brasil, untuk operasi, kini sudah kembali ke Persija.

"Ryo Matsumura masih sedang dalam tahap transisi. Dia masih ada perjalanan panjang dalam aspek fisik dan medis."

"Kalau Gustavo Almeida dia kembali mendapatkan cedera dan perlu tahapan ke depan. Sekarang sedang bersama tim medis."

"Saya tidak tahu kapan dia kembali ke tim," lanjut pelatih asal Brasil tersebut.

Adapun pemain lokal, yakni Rayhan Hannan juga mengalami cedera. Saat membela timnas U22 Indonesia melawan India 13 Oktober 2025.

"Hannan sudah hampir pulih sepenuhnya tapi dia masih butuh waktu sedikit lagi. Jadi, saat ini dia masih dalam tahap pemulihan," tutup Mauricio Souza.

Sedangkan Arema FC terus melakukan persiapan jelang bersua Persija Jakarta. Latihan ini untuk menyiapkan taktik dan strategi untuk menghadapi permainan agresif Persija Jakarta.

Apalagi, Persija Jakarta kini sedang dalam on fire. 3 laga beruntun anak asuh Mauricio Souza ini belum terkalahkan.

Arema FC akan memanfaatkan laga ini sebagai momentum kebangkitan.

Baca juga: Prediksi Johor Darul Tazim Vs Shanghai Shenhua FC: Skor dan H2H, Jadwal ACL Elite 2025 Hari Ini

Setelah rentetan buruk menerpa mereka dengan meraih 3 kekalahan beruntun di kandang sendiri.

Arema FC pun menargetkan Singo Edan harus mendapatkan setidaknya 3 poin, dalam pertandingan ini.

"Kami harus memanfaatkan momentum ini. Gak boleh seri, gak boleh kalah dan harus menang," kata General Manager Arema FC, Yusrinal Fitriandi Rabu (5/11/2025), mengutip laman Suryamalang.com.

Arema FC juga sempat mengalah Persija Jakarta saat laga tandang, musim lalu dengan skor 1-3.

Kini kekuatan kedua tim berbeda, Inal optimis Arema FC mampu merepotkan Persija.

"Saya selalu bilang ke tim dan pelatihnya, kita tuh jangan pernah meremehkan klub manapun."

"Karena Super Liga sekarang itu kan semuanya hampir sama kekuatan timnya, bahkan yang dibilang tim-tim baru itu kan bisa mengalahkan," katanya.

Di tabel klasemen, saat ini Persija Jakarta berada di posisi 2 klasemen sementara, dengan torehan 20 poin.

Sementara Arema FC masih berada di peringkat 7 klasemen, mengoleksi 15 poin memasuki pekan ke-12.

Head to Head Kedua Tim:

- 9 Maret 2025 Persija Jakarta 1-3 Arema

- 26 Oktober 2024 Arema 1-2 Persija Jakarta

- 26 Februari 2024 Arema 3-2 Persija Jakarta

- 20 Agustus 2023 Persija Jakarta 2-2 Arema

- 12 Februari 2023 Persija Jakarta 2-0 Arema

Prediksi Skor:

Dari 30 pertemuan terakhir, Arema FC unggul dengan 13 kemenangan berbanding 8 kemenangan Persija, dan 11 pertandingan berakhir imbang.

Namun, performa 5 pertandingan terakhir kedua tim sama-sama kuat yakni masing-masing 3 kemenangan dan 2 imbang tanpa kekalahan, menunjukkan kedua tim sedang dalam kondisi baik.

Arema FC mencetak rata-rata 2.2 gol per pertandingan dan kebobolan rata-rata 1.4 gol, sedangkan Persija Jakarta rata-rata mencetak 1.4 gol dan kebobolan 1.4 gol per pertandingan.

Arema ada di peringkat 7 klasemen dengan 15 poin, sementara Persija di posisi 2 dengan 20 poin.

Sehingga psikologis pertandingan ini cenderung menguntungkan Persija yang berada di papan atas.

Dengan mempertimbangkan kekuatan kandang Arema serta tekanan Persija yang mengejar gelar.

Prediksi skor terbaik untuk pertandingan ini adalah hasil ketat dengan peluang kemenangan kecil di kedua sisi.

Arema FC 1-2 Persija Jakarta

Prediksi Line Up Pemain:

Arema FC: Adi Satryo (GK), Odivan Koerich, Yann Motta, Luiz Gustavo, Johan Alfarizi, Bayu Setiawan, Matheus Blade, Arkhan Fikri, Paulinho, Ian Puleio, Dalberto

Persija Jakarta: Andritany (GK), Rio Fahmi, Ridho, Jordi Amat, Donu Tri, Sousa, Fabio, Eksel, Allano, Maxwell. (*)

(TribunnewsSultra.com/Muhammad Israjab/BolaSport.com/Mochamad Hary Prasetya/Mochammad Rifky Edgar Hidayatullah)

Sebagian Artikel ini Telah Tayang di BolaSport.com judul Termasuk Dua Pemain Asing, Tiga Pemain Persija Absen Lawan Arema FC

Artikel ini telah tayang di SuryaMalang.com dengan judul Arema FC Vs Persija Jakarta, Singo Edan Bersiap Putus Trend Negatif di Kandang

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved