Harga Emas

Prediksi Harga Emas Perhiasan dan Antam Tanggal 4 Oktober 2025: Bakal Turun Tipis? Ini Kisarannya

Berdasarkan rilis dari laman resmi Logammulia.com, harga emas Antam pada Jumat 3 Oktober 2025 dibanderol Rp2.235.000 per gram.

Penulis: Muhammad Israjab | Editor: Muhammad Israjab
Dok Pegadaian
HARGA EMAS - Stabilnya harga emas Antam selama 2 hari terakhir menunjukkan pasar sedang fase konsolidasi. Penurunan tipis sempat terjadi 1 Oktober 2025, di mana harga emas Antam di Rp2.237.000 per gram. 

TRIBUNNEWSSULTRA.COM - Saat ini harga emas khususnya perhiasan, pada Jumat (3/10/2025), tercatat stagnan dibandingkan Kamis (2/10/2025) kemarin.

Di Rajaemas, harga emas 24 karat dijual sebesar Rp1.975.000 per gram, menunjukkan tidak adanya perubahan signifikan.

Sementara itu di laman Lakuemas, harga emas 24 karat di angka Rp1.813.000 per gram, juga tidak mengalami pergerakan.

Di Spesial Gold, harga emas 24 karat dengan kadar 99,99 persen bahkan tembus Rp2 juta per gram, menandakan posisi tertinggi di antara platform lokal.

Baca juga: Prediksi Harga Emas Antam 3 Oktober 2025, Bakal Turun Lagi Kisaran Rp1.000-2.000, Penyebabnya?

Sedangkan harga emas batangan PT Aneka Tambang (Antam) Tbk, juga tidak mengalami perubahan, Jumat hari ini.

Laman resmi Logammulia.com, harga emas Antam pada 3 Oktober 2025 dibanderol Rp2.235.000 per gram.

Sama persis dengan harga jual pada Kamis, 2 Oktober 2025, menunjukkan stabilitas harga.

Harga buyback atau jual kembali emas Antam, juga tidak berubah, tetap Rp2.082.000 per gram.

Stabilnya harga emas Antam selama 2 hari terakhir menunjukkan pasar sedang fase konsolidasi.

Penurunan tipis sempat terjadi 1 Oktober 2025, di mana harga emas Antam di Rp2.237.000 per gram.

Artinya, 3 hari terakhir harga emas Antam mengalami koreksi ringan sebesar Rp2.000.

Baca juga: Harga Emas di Kendari Sulawesi Tenggara 30 September 2025: Naik Rp20 Ribuan per Gram, UBS Rp2,2 Juta

Setelah dikenai pajak sebesar 0,25 persen, harga emas Antam per gram, menjadi Rp2.240.588, Jumat pagi.

Pajak pembelian emas batangan diatur dalam PMK Nomor 34/PMK.10/2017, dengan tarif 0,45 persen untuk pemilik NPWP dan 0,9 persen non-NPWP.

Sementara itu, penjualan kembali emas batangan ke Antam dikenakan PPh 22 sebesar 1,5 persen untuk pemilik NPWP dan 3 persen untuk non-NPWP.

Potongan pajak ini langsung dikurangi dari total nilai transaksi buyback, sehingga memengaruhi nilai akhir diterima konsumen.

Berdasarkan tren harga selama sepekan terakhir, harga emas Antam di rentang Rp2.171.000 - Rp2.237.000 per gram.

Menunjukkan adanya tekanan koreksi, setelah sempat mencetak rekor tertinggi beberapa pekan sebelumnya.

Di sisi lain.rediksi harga emas, pada Sabtu (4/10/2025), diperkirakan masih akan mengalami koreksi ringan.

Penurunan harga diprediksi kisaran Rp1.000 hingga Rp2.000 per gram, mengikuti pola teknikal dan stabilisasi harga global.

Faktor utama memengaruhi penurunan ini adalah pelemahan harga emas dunia, dan aksi ambil untung oleh investor.

Harga emas global sempat menyentuh rekor USD3.895,09 per ons pada 1 Oktober 2025, sebelum terkoreksi menjadi USD3.861.

Baca juga: Update Harga Emas Hari Ini 27 September 2025 di Kendari Sulawesi Tenggara, Antam Rp2,2 Juta per Gram

Koreksi ini dipicu penguatan dolar AS, dan ekspektasi pemangkasan suku bunga Federal Reserve.

Melemahnya dolar membuat harga emas lebih terjangkau bagi pembeli luar negeri, mendorong lonjakan permintaan.

Namun, aksi ambil untung investor menyebabkan tekanan jual menurunkan harga emas dunia.

Di Indonesia, harga emas sangat dipengaruhi oleh kurs rupiah terhadap dolar dan harga global per troy ounce.

Dengan kurs Rp16.500/USD, harga global USD3.700/oz setara sekitar Rp1.965.000/gram.

Jika ditambah biaya cetak, margin, dan PPN, harga emas Antam bisa menyentuh Rp2 juta per gram.

Level Rp2 jutaan per gram menjadi titik psikologis penting bagi investor lokal, acuan beli atau jual.

Prediksi teknikal menunjukkan tren harga emas masih berada di atas Exponential Moving Average (EMA) 100-hari.

Menandakan tren jangka menengah masih bullish, meski ada potensi konsolidasi jangka pendek.

Volume perdagangan emas melemah pada kenaikan terakhir, memberi sinyal potensi sideways.

Dengan kondisi ini, outlook teknikal untuk Sabtu cenderung netral-bullish, dengan peluang koreksi ringan.

Investor disarankan tidak panik, karena koreksi ini bersifat teknikal dan bukan tren penurunan jangka panjang.

Harga emas UBS dan Galeri24 juga menunjukkan tren penurunan pada Jumat, 3 Oktober 2025.

Baca juga: Ubah Barang Bekas Jadi Tabungan Emas di Bank Sampah Alfaidzin Kendari, Cara Dirikan hingga Bermitra

Emas UBS 1 gram turun menjadi Rp2.271.000, sementara Galeri24 1 gram turun ke Rp2.229.000.

Penurunan ini konsisten dengan tren emas Antam, menunjukkan seluruh produk emas mengalami tekanan harga.

Dengan mempertimbangkan semua faktor, harga emas pada 4 Oktober 2025 diperkirakan kisaran Rp2.233.000 - Rp2.235.000 per gram untuk produk Antam.

Untuk produk UBS dan Galeri24, harga diprediksi tetap Rp2.225.000 - Rp2.230.000 per gram.

Harga emas perhiasan kemungkinan tidak mengalami perubahan signifikan, tetap Rp1.975.000 di Rajaemas dan Rp1.813.000 di Lakuemas. (*)

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved