Resep Masakan

Resep Oseng Sawi Putih, Masakan Lezat yang Praktis untuk Dibuat, Tambah Tahu dan Telur

Anda yang ingin menyajikan sawi putih sebagai santapan, bisa mencoba resep oseng sawi putih.

Dok Sajian Sedap
Resep Oseng Sawi Putih 

TRIBUNNEWSSULTRA.COM - Anda yang ingin menyajikan sawi putih sebagai santapan, bisa mencoba resep oseng sawi putih.

Resep oseng sawi putih ini bisa jadi menu makanan lezat yang praktis cara membuatnya.

Anda juga bisa menambahkan potongan tahu dan telur agar masakan ini lebih bergizi.

Dikutip dari buku Resep Makanan Rumahan Paling Digemari - Lezatnya Oseng-Oseng, berikut resep oseng sawi putih.

Buku ini merupakan karya Indriani terbitan PT Gramedia Pustaka Utama tahun 2013.

Baca juga: Resep Kue Putu Ayu, Coba Bikin Sendiri untuk Camilan Santai Bersama Keluarga, Begini Cara Membuatnya

Baca juga: Resep Sambal Goreng Tempe Teri Kacang, Masakan Rumahan yang Praktis, Cocok Jadi Lauk Pendamping Nasi

Resep oseng sawi putih

Bahan

  • 250 gram sawi putih, potong 4 cm
  • 1 buah tahu takwa, potong kotak kecil, goreng
  • 2 butir telur, kocok lepas
  • 4 siung bawang putih, cincang halus
  • ½ buah bawang bombai
  • 3 buah cabai merah, iris panjang
  • 5 buah cabai rawit merah, haluskan kasar
  • 6 batang kucai, potong 4 cm
  • 1 sdm saus tiram
  • 1 sdt kecap ikan
  • ½ sdt merica bubuk
  • ¼ sdt garam
  • 2 sdm margarin, untuk menumis

Baca juga: Resep Coto Makassar, Bikin Sendiri di Rumah, Begini Cara Buatnya, Makan Pakai Ketupat atau Buras

Baca juga: Resep Sop Sayuran, Menu Sehat Sajikan untuk Makan Malam, Berikut Cara Buatnya

Cara membuat oseng sawi putih

1. Siapkan penggorengan dan panaskan dengan menambahkan 1 sdm margarin, masukkan telur, aduk rata. Sisihkan.

2. Tambahkan bawang bombai dan bawang putih, tumis sampai harum.

3. Masukkan potongan tahu, sawi putih, cabai merah, cabai rawit, saus tiram, kecap ikan, merica bubuk, garam, dan gula pasir. Aduk rata.

4. Masukkan potongan kucai dan telur, aduk sebentar. Angkat dan sajikan. (*)

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved