HUT RI di Sulawesi Tenggara
Profil Febi Febriyanti Pembawa Baki Paskibraka Kota Kendari, Ekskul Paski Sejak Kelas 10 SMA
Akrab disapa Febi, perempuan berusia 16 tahun ini duduk di kelas 11 atau 2 Sekolah Menengah Atas (SMA), tepatnya SMAN 4 Kendari.
Penulis: Apriliana Suriyanti | Editor: Muhammad Israjab
(TribunnewsSultra.com/Apriliana Suriyanti)
PASKIBRAKA KOTA KENDARI - Profil Febi Febriyanti, pembawa baki Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kota Kendari Sulawesi Tenggara (Sultra). Akrab disapa Febi, perempuan berusia 16 tahun ini duduk di kelas 11 atau 2 Sekolah Menengah Atas (SMA). Dia berasal dari SMAN 4 Kendari, yang lokasi sekolahnya berjarak sekira 750 meter atau 2 menit dari Kantor Balai Kota Kendari.
Dia sukses mengantarkan sang Merah-Putih hingga terbentang di Lapangan Upacara Kantor Balai Kota Kendari.
Baca juga: 466 Warga Binaan Rutan Kelas IIB Unaaha Konawe Terima Remisi, 5 Langsung Bebas
"Rasanya lebih lega karena alhamdulillah berjalan dengan lancar," kata dia.
Febi bercerita, betapa geroginya dia saat berhadapan dengan Wali Kota Kendari untuk menerima bendera.
"Awalnya degdegan karena ketemu Ibu Wali Kota secara langsung," ujarnya.
Tetapi perasaan tersebut langsung hilang ketika bendera sudah berada di baki yang dia pegang. (*)
(TribunnewsSultra.com/Apriliana Suriyanti)
Halaman 2 dari 2
Baca Juga
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.