Berita Kendari
Sosok Oknum Polisi di Kendari Sulawesi Tenggara Dilaporkan Dugaan Pelecehan IRT, Kini Diperiksa
Inilah sosok Aipda A, personel Kepolisian Resor Kota Kendari, Sulawesi Tenggara diduga melakukan percobaan pelecehan terhadap seorang IRT.
Penulis: La Ode Ahlun Wahid | Editor: Sitti Nurmalasari
TRIBUNNEWSSULTRA.COM, KENDARI - Inilah sosok Aipda A, personel Kepolisian Resor Kota (Polresta) Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) diduga melakukan percobaan pelecehan terhadap seorang Ibu Rumah Tangga (IRT).
Sebelumnya, Aipda A telah diamankan Polresta Kendari pada Senin (3/2/2025) malam dan kini tengah menjalani pemeriksaan.
Terlapor Aipda A diketahui bertugas di wilayah hukum Polresta Kendari yakni Polsek Konda sebagai Banit Unit Samapta usai mendapat mutasi.
Baca juga: Usai Ditahan, Oknum Polisi Diduga Coba Lecehkan IRT Diinterogasi di Paminal Polresta Kendari Sultra
Berdasarkan informasi dikumpulkan TribunnewsSultra.com, Selasa (4/2/2025) dari berbagai sumber yang enggan disebutkan namanya, sebelum dimutasi ke Polsek Konda, Aipda A bertugas di Propam Polresta Kendari.
Selanjutnya pada Pilkada 2024, ia mendapat tugas sebagai personel pengamanan tertutup (pamtup) salah satu calon Bupati Konawe Kepulauan (Konkep).
Namun, tugas pamtup tersebut berakhir pada Desember 2024 yang lalu.
Baca juga: Oknum Polisi Ditahan Polresta Kendari Sulawesi Tenggara Dugaan Pelecehan Ibu Rumah Tangga
Kini, Aipda A diperiksa Paminal Polresta Kendari atas percobaan pelecehan terhadap IRT di kamar hotel di Kota Baubau, Provinsi Sultra, Minggu (2/2/2025). (*)
(TribunnewsSultra.com/La Ode Ahlun Wahid)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sultra/foto/bank/originals/Sosok-Oknum-Polisi-di-Kendari-Sulawesi-Tenggara-Dilaporkan-Dugaan-Pelecehan-IRT-Kini-Diperiksa.jpg)