Liga 1
PREDIKSI Bhayangkara FC Vs PSS Sleman: Skor, H2H dan Line Up, Jadwal Liga 1 2024 Pekan ke-25
Ini jadwal pertandingan BRI Liga 1 2023-2024 memasuki pekan ke-25, Bhayangkara FC vs PSS Sleman, Kamis (22/2/2024).
Penulis: Muhammad Israjab | Editor: Muhammad Israjab
TRIBUNNEWSSULTRA.COM - Akan tersaji jadwal Liga 1 2023-2024 memasuki pekan ke-25, Bhayangkara FC vs PSS Sleman, Kamis (22/2/2024).
Cek prediksi skor dan h2h jelang pertandingan Bhayangkara FC vs PSS Sleman, akan kick off 15.00 WIB.
Bhayangkara FC vs PSS Sleman akan melakoni laga di Stadion PTIK. Berikut prediksi line up dan kondisi tim hari ini.
Jelang laga ini kedua tim membutuhkan poin jika ingin mengubah posisi mereka di tabel klasemen sementara.
Jika melihat h2h maka The Guardian julukan Bhayangkara FC lebih diunggulkan.
Baca juga: Dikebut 2 Hari PANPEL PSIS Semarang Sudah Asestmen Stadion Moch Soebroto, Ungkap Satu Kendala
Melirik 4 pertemuan terakhir, Bhayangkara tampil mendominasi, menang 4 kali.
PSS Sleman hanya mampu mengalahkan sang tuan rumah sekali.
Namun di laga terakhir saat berlaga di Stadion Maguwoharjo, PSS Sleman tampil trengginas.
Dimana Anderson Salles dan kolega takluk dengan skor telak 3-1.
Di sisi lain The Guardians FC, datang dengan amunisi anyar mereka yakni Radja Nainggolan.
Tentunya kehadirannya akan membawa aura postif bagi tuan rumah.
Namun keberadaan Nainggolan justru melecut semangat penggawa Super Elja julukan PSS Sleman saat bersua Bhayangkara.
Baca juga: FIX Jadwal PSIS Semarang Vs Dewa United Bakal Berlangsung di Stadion Moch Soebroto 23 Februari 2024
Tercatat Bhayangkara FC berada di posisi zona degradasi.
Radja Nainggolan dan kolega ada di posisi juru kunci dengan raihan 15 poin.
Mereka terpaut 2 poin dengan Persikabo 1973 yang berada di peringkat 18.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sultra/foto/bank/originals/Prediksi-dan-jadwal-BRI-Liga-1-2023-2024-Bhayangkara-FC-vs-PSS-Sleman.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.