Berita Sulawesi Tenggara

596 Casis Bintara Polri Lulus Seleksi Penerimaan di Polda Sulawesi Tenggara, Terbanyak Kendari

Sebanyak 596 calon siswa atau casis lulus seleksi penerimaan Bintara Polri di Kepolisian Daerah Sulawesi Tenggara (Polda Sultra).

Penulis: Laode Ari | Editor: Sitti Nurmalasari
Istimewa
Sebanyak 596 calon siswa atau casis lulus seleksi penerimaan Bintara Polri di Kepolisian Daerah Sulawesi Tenggara (Polda Sultra). Jumlah tersebut diketahui setelah panitia seleksi mengumumkan hasil seleksi penerimaan yang dilaksanakan Polda Sultra pada Rabu (19/7/2023) malam. 

TRIBUNNEWSSULTRA.COM, KENDARI - Sebanyak 596 calon siswa atau casis lulus seleksi penerimaan Bintara Polri di Kepolisian Daerah Sulawesi Tenggara (Polda Sultra).

Jumlah tersebut diketahui setelah panitia seleksi mengumumkan hasil seleksi penerimaan yang dilaksanakan Polda Sultra pada Rabu (19/7/2023) malam.

Kepala Bagian Pengendalian Personel (Kabag Dalpres) Biro SDM Polda Sultra, AKBP Saminata mengatakan jumlah casis yang lulus diumumkan setelah mengikuti seleksi di Polda Sultra.

Jenis seleksi yang diikut di antaranya Bintara Nakes, Bintara Umum, Rekrutmen Proaktif, dan Jalur Penghargaan Kapolri.

"Jumlah yang lulus Bintara Polri sebanyak 596 orang," katanya saat diwawancarai TribunnewsSultra.com, Jumat (21/7/2023).

Baca juga: Kapolres Konawe Selatan Lantik FKPM di Basala Konsel Sulawesi Tenggara, Selesaikan Masalah di Desa

"Sementara untuk jumlah casis Tamtama Polri yang lulus sebanyak 63 orang," ujar AKBP Saminata menambahkan.

Kata dia, dari 17 daerah, terbanyak jumlah casis Bintara Polri yang lulus dari Kota Kendari dengan jumlah 106 orang.

Selengkapnya, jumlah keseluruhan casis Bintara Polri yang lulus seleksi penerimaan di Polda Sultra per daerah di Sulawesi Tenggara.

Bintara Nakes 1, Penghargaan Kapolri 9, Bintara Rekrutmen Proaktif atau Rekpro 11 orang, Casis Bintara Polwan 29, Bintara Brimob 41.

Casis Bintata dari Kota Baubau 49 orang, Kabupaten Bombana 31, Kabupaten Buton 31, Kota Kendari 106, Kabupaten Wakatobi 10 orang.

Baca juga: Profil Aipda Hartono Sosok Polisi Baik Rela Hibahkan Tanah Demi Air Bersih Warga di Konawe Selatan

Koltim 19, Kolaka 30, Kolaka Utara 22 orang, Konawe Utara 18, Konawe 31, Buton Utara 12, Muna 67, Buton Tengah 15, dan Konawe Selatan 25 orang. (*)

(TribunnewsSultra.com/La Ode Ari)

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved