Orang Hilang di Jembatan Teluk Kendari

Ternyata Sosok Dosen di Sulawesi Tenggara, Profil Pria yang Jatuh dari Jembatan Teluk Kendari Sultra

Ternyata sosok dosen di Sulawesi Tenggara (Sultra), profil pria yang jatuh dari Jembatan Teluk Kendari di Kota Kendari, Provinsi Sultra.

Penulis: Muhammad Israjab | Editor: Aqsa
Kolase foto TribunnewsSultra.com/Sugi Hartono
Ternyata sosok dosen di Sulawesi Tenggara (Sultra), profil pria jatuh dari Jembatan Teluk Kendari di Kota Kendari, Provinsi Sultra. Hingga Kamis (29/06/2023), pencarian korban hilang dari jembatan yang juga dikenal dengan nama Jembatan Bahteramas tersebut masih dilakukan. 

“Hingga pukul 22.00 wita, pencarian yang dilakukan dengan hasil nihil,” kata Hidayat dalam keterangannya pada Rabu malam.

Operasi SAR pencarian korban yang jatuh dari Jembatan Teluk Kendari atau Jembatan Bahteramas itupun ditutup sementara.

Pencarian terhadap korban kemudian dilanjutkan kembali pada Kamis (29/07/2023) pagi.

“Operasi SAR ditutup sementara dan akan dilanjutkan kembali besok (hari ini) pagi oleh Tim SAR Gabungan,” jelas Hidayat.

Unsur yang terlibat dalam operasi SAR tersebut di antaranya KPP Kendari dan Dit Polairud Polda Sultra.

KP Kutilang Baharkam Dit Polairud Mabes Polri, Polsek KP3, Bakamla, Polsek Kandai, dan masyarakat sekitar.

Operasi SAR menggunakan 1 Rigid Inflatable Boat (RIB), 4 searider, 1 longboat, 1 set Aquaeye.

Selain itu, tim SAR menyiagakan satu ambulans serta peralatan pendukung keselamatan lainnya.(*)

(TribunnewsSultra.com/Sugi Hartono/Sawal/Muhammad Israjab)

Halaman 4 dari 4
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved