Liga 1
PSIS Bakal Melempem? Intip Kekuatan Klub Kamboja Phnom Penh Crown FC, Strategi Ini Jadi Andalan
PSIS Semarang vs Phnom Penh Crown FC, akan melakoni uji coba akhir pekan ini. Berlangsung, Sabtu (24/6/2023), di Stadion Jatidiri, Semarang.
Penulis: Muhammad Israjab | Editor: Muhammad Israjab
Sementara itu, Gilbert Agius tetap percaya diri, jelang laga akhir pekan nanti.
Menurutnya uji coba ini cukup baik, untuk meningkatkan performa anak asuhnya.
Akan jadi ajang menambah pengalaman. Lalu menjadi bahan evaluasi, permainan PSIS Semarang jelang kick off Liga 1.
"Jadi tes bagus, karena akan menghadapi lawan yang kuat."
Baca juga: PSIS Semarang Vs Phnom Penh Crown FC Tayang Dimana? Prediksi Susunan Pemain, Kick Off 24 Juni 2023
"Mereka (Phnom Penh Crown FC), juara Liga Kamboja dan diperkuat banyak pemain Tim Nasional Kamboja," ungkap Agius mengutip laman Tribun Jateng.
Tak datang dengan lapis kedua, Gilbert Agius menyebut sang tamu bakal menurunkan skuad terbaiknya.
Strategi Phnom Penh Crown FC
Phnom Penh Crown FC (PPC FC), membawa kekuatan penuh untuk menghadapi tuan rumah PSIS Semarang.
PPC FC sudah tiba di Kota Semarang, dalam rangka laga uji coba.
Secara resmi duel kedua tim akan diselenggarakan di Stadion Jatidiri, Kota Semarang, Sabtu (24/6/2023).
Juara Cambodian League Cup itu disebut membawa pemain-pemain terbaiknya.
Seperti beberapa pemain Timnas Kamboja dan lima legiun asing.
Akan dipimpin langsung pelatih kepala asal Ukraina, yakni Oleg Starynskyi.
Keadaan ini skuad Laskar Mahesa Jenar tidak boleh menganggap enteng lawanya kali ini.
Baca juga: Perubahan Jadwal Liga 1 PSIS Semarang Vs Bhayangkara Live Indosiar 3 Juli 2023, Jam Tayang?
Apalagi PPC FC merupakan Klub besar, yang juga Raja di ajang Liga Kamboja
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sultra/foto/bank/originals/Phnom-Penh-Crown-FC-lawan-PSIS-Semarang.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.