Berita Kendari
Pria Bertato Pelaku Perampokan Uang Rp80 Juta di Kendari Diringkus Resmob Polda Sultra di Morowali
Pelaku perampokan uang Rp80 juta di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), ditangkap polisi di Kabupaten Morowali, Sulawesi Tengah (Sulteng).
Penulis: Fadli Aksar | Editor: Aqsa
TRIBUNNEWSSULTRA.COM, KENDARI - Pelaku perampokan uang Rp80 juta di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), ditangkap polisi di Kabupaten Morowali, Sulawesi Tengah (Sulteng).
Pelaku berinisial SS (27) dibekuk Tim Reserse Mobile atau Resmob Subdit Jatanras Direktorat Reserse dan Kriminal Umum Kepolisian Daerah atau Ditreskrimum Polda Sultra.
Pria bertato tersebut dibekuk di sebuah penginapan di Kecamatan Bahodopi, Kabupaten Morowali, Provinsi Sulteng, pada Sabtu (13/8/2022).
Kepala Unit Resmob, Subdit III Jatanras Polda Sultra, AKP Jimmy Fernando, mengatakan, SS diringkus bersama barang bukti uang hasil perampokan.
“Uang tunai tersisa Rp4,6 juta dan barang yang dibeli, alat isap sabu serta pakaian,” kata AKP Jimmy di Posko Resmob Mapolda Sultra, di Kota Kendari, Provinsi Sultra, pada Minggu (14/8/2022) petang.
Baca juga: Sopir Distributor Oli Rampok Sales di Kendari, Bawa Lari Uang Rp80 Juta, Sekap Korban di Mobil Box
Tim Resmob juga mengamankan barang bukti parang yang digunakan pelaku untuk menjalankan aksinya.
Atas perbuatannya, pelaku dijerat dengan pasal 365 pasal 1 KUHP tentang pencurian dengan kekerasan.
“Tersangka terancam 9 tahun pidana penjara,” jelasnya.
Kronologi Penangkapan
SS sebelumnya merampok uang tunai senilai Rp80 juta milik perusahaan onderdil kendaraan bermotor.
Selain itu, pelaku juga membawa lari tiga handphone milik sales dan kernet di dalam mobil.
Pelaku merupakan supir mobil box kendaraan pengangkut onderdil motor di Kota Kendari, Provinsi Sultra.
Aksi perampokan dilakukan SS di Kelurahan Abeli Dalam, Kecamatan Puuwatu, pada Rabu (10/8/2022) lalu.
Kejadian ini kemudian dilaporkan ke Ditreskrimum Polda Sultra, sehingga dilakukan penyelidikan.
Dari hasil pengembangan, Tim Resmob Polda Sultra pun melakukan pengejaran.
Baca juga: Pengakuan Warga Kendari yang Akses Jalan Masuk Rumahnya Ditutup Tetangga dalam Video Viral TikTok