Berita Konawe
Rutan Kelas II B Unaaha Kerjasama Rumah Rehab Hati Konawe Pelatihan Thibbun Nabawi dan Bekam
Rumah Rehab Hati Konawe menyelenggarakan Thibbun Nabawi dan Bekam kepada para warga binaan Rutan Kelas II B Unaaha, Kamis (18/11/202).
Penulis: Arman Tosepu | Editor: Muhammad Israjab
TRIBUNNEWSSULTRA.COM, KONAWE - Rumah Tahanan atau Rutan Kelas II B Unaaha, Kabupeten Konawe bekerja sama dengan Rumah Rehab Hati Konawe menyelenggarakan kegiatan pelatihan.
Rumah Rehab Hati Konawe menyelenggarakan Thibbun Nabawi dan Bekam kepada para warga binaan Rutan Kelas II B Unaaha, Kamis (18/11/202).
Kegiatan ini berlangsung di Masjid At-Muhajirin yang terdapat dalam lingkungan Rutan.
Kepala Rutan Kelas II B Unaaha, Herianto mengatakan, pelatihan ini memberikan manfaat kepada warga binaan.
Baca juga: Rutan Unaaha Kabupaten Konawe Raih Penghargaan Kehumasan Teraktual dari Kanwil KemenkumHAM Sultra
"Selama ini kita hanya dengar saja soal bekam. Tetapi tidak tahu barangnya kayak apa. Sekarang Alhamdulillah bisa tahu bekam," kata Herianto melalui keterangan tertulisnya.
Menurutnya, ilmu yang diperoleh warga binaan dari pelatihan ini bisa dipakai buat bekam sesama warga binaan.
Selain itu, setelah keluar dari Rutan, Herianto bilang, warga binaan bisa menerapkannya di masyarakat.
Kegiatan ini juga diikuti kurang lebih 50 peserta warga binaan.
Baca juga: Rutan Kelas II B Unaaha Konawe Juara 1 Lulo Kreasi Diadakan Kemenkumham Sulawesi Tenggara
Untuk diketahui, pelatihan Thibbun Nabawi merupakan pelatihan metode pengobatan yang menggabungkan antara bekam, akupuntur, dan herbal.
Dimana, metode pengobatan tersebut merupakan sunnah yang masih jarang diterapkan di lingkungan masyarakat.
Pada pelatihan ini Ustad Abud Abid yang bertindak sebagai trainer menyampaikan pemaparan tentang Thibbun Nabawi dan teknik bekam serta herbal.
Baca juga: Detik-detik Tahanan dan Napi di Rutan Kelas IIA Kendari Berebut Telur Male Perayaan Maulid Nabi
Setelah pemaparan secara teori, peserta pelatihan langsung mengaplikasikan teknik bekam yang dilakukan secara berpasangan dengan didampingi trainer dan asisten trainer.
Kegiatan ini dilakukan sebagai upaya memberikan keterampilan bagi warga binaan, selain kegiatan reguler yang dilakukan terkait pembinaan spiritual bagi para binaan yang rutin dilaksanakan di Rutan Unaaha.
Kegitan ini direncanakan berlangsung selama dua hari dari Tanggal 18 - 19 November 2021.(*)
(TribunnewsSultra.com/Arman Tosepu).