Lowongan Kerja

Lowongan Kerja Terbaru 2021, PT Berdikari Buka Rekrutmen Lulusan S1 untuk 2 Posisi, Simak Syaratnya

Berikut ini lowongan kerja terbaru 2021, PT Berdikari (Persero) memberikan kesempatan bagi lulusan S1.

Tribunnews.com
Ilustrasi Lowongan Pekerjaan 

TRIBUNNEWSSULTRA.COM - Berikut ini lowongan kerja terbaru 2021, PT Berdikari (Persero) memberikan kesempatan bagi lulusan S1.

PT Berdikari (Persero) membuka lowongan kerja bagi lulusan S1.

Perusahaan Badan Usaha Milik Negara atau BUMN yang bergerak di bidang peternakan ayam terintegrasi ini membuka dua lowongan kerja.

Pasang surut bisnis membuat perusahaan terus meningkatkan kinerja.

Hingga Maret 2021, PT Berdikari mulai mengembangkan bisnis ayam dengan melakukan impor grand parent stock (GPS) sebanyak 36 ribu ekor.

Dilansir dari laman Instagram PT Berdikari, Sabtu (19/6/2021) menginformasikan terdapat dua posisi lowongan kerja yang sedang dibuka oleh perusahaan.

Baca juga: Lowongan Kerja PT Pertamina, Dibuka untuk Fresh Graduate, Daftar di recruitment.pertamina.com/job

Jika Anda berminat, selengkapnya lowongan kerja PT Berdikari, kriteria pelamar yang dipersyaratkan berikut ini.

Internal Auditor

Kriteria:

  • Semua jurusan, diutamakan S1 Akuntansi
  • Berpengalaman 2 tahun atau fresh graduate
  • Menguasai Microsoft Office
  • Memahami dasar-dasar Internal Audit

Accounting Officer

Kriteria:

  • Pendidikan S1 Akuntansi
  • Berpengalaman 2 tahun atau fresh graduate
  • Menguasai Microsoft Office
  • Memahami Laporan Keuangan Konsolidasi.

Baca juga: Lowongan Kerja Rumah Sakit Hermina Kendari, Berikut Kualifikasi yang Dibutuhkan, Batas 21 Juni 2021

Jika berminat dengan dua posisi lowongan kerja PT Berdikari, maka Anda bisa mengajukan lamaran di laman http://bit.ly/RekrutmenBDK.

Pendaftaran dua lowongan kerja PT Berdikari ditutup pada 30 Juni 2021 mendatang.

PT Berdikari sama sekali tidak pernah memungut biaya dalam proses rekrutmen lowongan kerja.

Selain itu, PT Berdikari juga tidak pernah bekerja sama dengan biro perjalanan tertentu dalam proses rekrutmen karyawan.

Jika Anda diminta untuk membayar sejumlah uang, maka permintaan tersebut bukan atas nama PT Berdikari. (*)

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved