Kasus Pembunuhan Wanita Penjual Sembako, Warga Lihat Darah tapi Takut Masuk ke Rumah Korban
Belum ada perkembangan dari kasus pembunuhan wanita bernama Lisbet Boru Napitupulu di Medan.
TRIBUNNEWSSULTRA.COM - Belum ada perkembangan dari kasus pembunuhan wanita bernama Lisbet Boru Napitupulu.
Sebelumnya, penjual sembako itu ditemukan bersimbah darah di dalam rumah yang dijadikan usaha warung atau toko sembako miliknya.
Tepatnya di Jalan Pelita I Kelurahan Sidorame Barat I Kecamatan Medan Perjuangan, Kota Medan, Sumatera Utara, Kamis (6/5/2021) lalu.
Baca juga: Wanita Paruh Baya Ditemukan Tewas Bersimbah Darah, Tetangga: Paginya Saya Lihat Dia Belanja
Polisi tengah mengembangan kasus dugaan pembunuhan tersebut.
Petugas telah mengumpulkan sejumlah barang bukti dan memintai keterangan beberapa orang saksi.
Kanit Reskrim Polsek Medan Timur, Iptu Jefri yang dikonfirmasi mengatakan hingga kini masih melakukan pendalaman.
"Masih kita dalami. Mohon doanya agar segera terungkap," ujarnya, Senin (10/5/2021).
Namun pihaknya belum merincikan perkembangan dalam kasus tersebut.
Baca juga: Bapak-bapak Ditemukan Tewas Telungkup di Kamar Kos, Ada Obat Diabetes hingga Penggemuk Badan
Sebelumnya, korban yang berusia sekitar 50 tahunan itu diduga korban perampokan dengan modus kekerasan.
Tetangga korban, Jhon Silalahi (51) mengatakan, menyebutkan kejadian ini pertama kali diketahui oleh salah seorang wanita yang merupakan agen penjual pulsa.
Lanjutnya mengatakan, saat dipanggil korban tapi tidak kunjung menyahut.
"Dilihatnya ada darah di lantai," ujarnya.
Merasa ada yang tidak beres, teman korban tersebut lalu memanggil warga sekitar.
"Kami yang mendengar teriakan ibu itu, langsung menginformasikan kepada pihak kepolisian. Kami takut masuk ke rumah, polisi yang melihat ke dalam korban terkapar di kamarnya, kakinya terikat," ucapnya.
Baca juga: Pembunuhan Ibu dan Anak Diduga karena Dendam, Korban Ditemukan Bersimbah Darah di Kamar Mandi
Setelah menerima informasi tersebut, Polsek Medan Timur bersama dengan Tim Inafis Polrestabes Medan lalu melakukan penyelidikan lebih lanjut.