Kabar Duka, Anton Medan Meninggal Dunia

Tokoh Persatuan Islam Tionghoa Indonesia (PITI) Ramdhan Effendy atau lebih dikenal sebagai Anton Medan meninggal dunia, Senin (15/3/2021).

Editor: Sugi Hartono
Kompas.com/Robertus Belarminus
Ketua Persatuan Islam Tionghoa Indonesia (PITI) Ramdhan Effendi atau lebih dikenal dengan nama Anton Medan di Jakarta, Selasa (28/5/2013). 

TRIBUNNEWSSULTRA.COM - Tokoh Persatuan Islam Tionghoa Indonesia (PITI) Ramdhan Effendy atau lebih dikenal sebagai Anton Medan meninggal dunia, Senin (15/3/2021).

Anton Medan menghembuskan napas terakhirnya di kediamannya yang terletak di kawasan Pondok Rajeg, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat pada Senin pukul 14.50 WIB.

Kabar berpulangnya Anton Medan dibenarkan oleh Basuki Tjahaja Purnama (Ahok).

Baca juga: Istri Wali Kota Jadi Pemateri Pembinaan Komunitas Literasi di Pondok Pesantren Ummul Qurra Kendari

"Iya Pak Anton Medan meninggal dunia tadi sore, karena sakit," kata Ahok ketika dihubungi Warta Kota.

Sementara, Ketua Umum PITI, Ipong Hembing Putra menuturkan pemilik nama asli Tan Hok Liang itu tutup usia setelah berjuang melawan stroke dan diabetes.

"Meninggal dunia karena stroke dan diabetes," ujarnya lewat pesan singkat kepada Kompas.com.

Baca juga: KONI Pastikan Para Atlet Sultra Siap Bersaing di PON Papua

Adapun selain dikenal sebagai penceramah, Anton pernah menjadi Ketua Umum PITI.

Sebelum insyaf dan menjadi mualaf, Anton dikenal sebagai pribadi yang lekat dengan dunia kejahatan.

Pria kelahiran Tebing Tinggi, Sumatera Utara ini pernah menjadi perampok dan bandar judi.

Anton sendiri telah masuk Islam pada 1992 dan mendirikan rumah ibadah yang diberi nama Masjid Jami' Tan Hok Liang.

Artikel ini telah tayang di Wartakotalive dengan judul BREAKING NEWS: Anton Medan Meninggal Dunia, Hembuskan Napas Terakhir di Cibinong, dan Kompas.com dengan judul "Anton Medan Meninggal Setelah Berjuang Lawan Stroke dan Diabetes",

(Warta Kota/Mohamad Yusuf) (Kompas.com/Dian Erika Nugraheny)

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved