Super League 2025

Persita Vs Malut Prediksi Skor, Head to Head dan Line Up: Pendekar Cisadane Performa Menurun

Malut United FC datang ke Tangerang dengan deretan bintang seperti David Da Silva, Tyronne Del Pino, Ciro Alves, hingga Gustavo Franca.

Penulis: Muhammad Israjab | Editor: Muhammad Israjab
Dok Ileague.id
LIGA INDONESIA - Pekan ke-13 Super League 2025-2026, tersaji Persita Tangerang vs Malut United, pada Minggu (23/11/2025), berlangsung di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, kick off 15.30 WIB, siaran langsung Indosiar. 

Ringkasan Berita:
  • Persita Tangerang menempati posisi ke-6 klasemen dengan 18 poin
  • Pelatih Carlos Pena menegaskan Persita siap tampil maksimal dengan dukungan penuh suporter, mengandalkan Pablo Ganet dan Rayco Rodriguez di lini tengah
  • Dalam dua pertemuan terakhir, Malut United unggul 2-1 dan imbang 1-1 melawan Persita

 

TRIBUNNEWSSULTRA.COM - Pertandingan pekan ke-13 Super League 2025-2026, tersaji Persita Tangerang vs Malut United, pada Minggu (23/11/2025).

Persita vs Malut akan berlangsung di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, kick off 15.30 WIB, siaran langsung Indosiar.

Berikut prediksi skor, head to head (h2h) dan potensi line up pemain, jelang kedua tim bentrok sore hari ini.

Pelatih Persita Tangerang, Carlos Pena, menegaskan timnya tidak gentar menghadapi kekuatan besar Malut United FC.

Baca juga: Media Argentina Ungkap Detail Skandal Ilegal 3 Pemain Naturalisasi Timnas Malaysia

Laskar Kie Raha datang ke Tangerang dengan deretan bintang seperti David Da Silva, Tyronne Del Pino, Ciro Alves, hingga Gustavo Franca.

Nama-nama sebelumnya sukses membawa Persib Bandung meraih gelar juara Liga 1.

Cocah Pena mengakui kualitas lawan, namun menegaskan Persita juga bukan tim mudah dikalahkan.  

"Malut United adalah salah satu favorit juara, mereka punya dana besar dan pemain berpengalaman."

"Kami juga punya motivasi tinggi, apalagi dengan dukungan fans di stadion. Jika kami tampil 100 persen, saya yakin bisa meraih tiga poin," katanya, mengutip iLeague.id.

Setelah menjalani 3 laga tandang beruntun dan jeda internasional, Persita memiliki waktu cukup panjang untuk mempersiapkan diri.

Baca juga: Prediksi Persiku Kudus Vs Persela Lamongan, Skor, Head to Head dan Line Up Pemain

Pena menekankan skuadnya kini dalam kondisi bagus dan penuh percaya diri. Apalagi klub berjuluk Pendekar Cisadane ini mengoleksi 18 poin dari 11 laga.

Menempati posisi ke-6 klasemen, dan berpeluang memperbaiki posisi jika menang di laga ini.  

Di sisi lain, Malut United menjalani persiapan matang. Pelatih Hendri Susilo memastikan seluruh pemain dalam kondisi terbaik.

Setelah pemusatan latihan 2 pekan di Yogyakarta. Tim berjuluk Laskar Kie Raha membawa modal 5 kemenangan beruntun.

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved