Kabar Artis
Raffi Ahmad Berniat Selamatkan Ammar Zoni dari Kasus Narkoba? Berencana ke Nusakambangan: Kita Lihat
Raffi Ahmad memberikan sinyal akan membantu rekan sesama artisnya, Ammar Zoni.
Penulis: Desi Triana Aswan | Editor: Desi Triana Aswan
Dalam kesempatan yang sama, Raffi juga mengungkapkan rencananya untuk mengunjungi Lapas Nusakambangan dalam waktu dekat bersama Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Kemenkumham.
"Saya juga rencananya dalam waktu dekat ini sama Pak Agus, Kementerian Kumham, ada mau ada kunjungan juga ke Nusakambangan," ujarnya.
"Nanti mungkin waktunya... ya saya kasih tahu, mungkin dalam waktu dekat," lanjut Raffi.
Namun, ketika ditanya mengenai kemungkinan untuk menjenguk Ammar Zoni yang kini mendekam di Lapas Nusakambangan guna memberikan semangat, Raffi memberikan jawaban yang mengambang.
"Ya, kita lihat," jawabnya singkat.
Ayah tiga anak ini juga memilih untuk tidak berkomentar lebih jauh mengenai detail kasus yang menjerat Ammar Zoni.
Ia merasa tidak memiliki kapasitas dan menyerahkan penjelasan kepada pihak yang berwenang untuk menghindari kesalahan informasi.
"Ya kalau itu, biar informasinya saya daripada salah-salah bicara, biar nanti di... biar dicek dulu kebenarannya nanti ada pihak terkait yang akan lebih menjelaskan itu," pungkasnya.
Dikutip Tribunnews.com, sidang perdana kasus dugaan peredaran narkoba yang menyeret nama Ammar Zoni telah digelar di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Pusat, Kamis (23/10/2025) kemarin.
Sidang tersebut digelar secara daring (online) atau tanpa kehadiran para terdakwa secara langsung.
Kuasa hukum Ammar Zoni, Jon Mathias, merasa geram lantaran kliennya yang dipersulit untuk dihadirkan secara langsung dalam sidang.
Jon Mathias berharap bahwa kliennya tersebut bisa dipindahkan ke rutan yang dekat dengan PN Jakarta Pusat.
"Permintaan kita ya dipindah lah ke Cipinang atau menurut jaksa penetapan hakim yang bagusnya di mana gitu," ungkap Jon Mathias.
Jon kemudian menyinggung tahanan teroris yang sebelumnya pernah ditahan di Nusakambangan namun bisa dipindahkan ketika menjalani persidangan di Jakarta
Pengacara aktor 32 tahun itu pun geram kini kliennya yang malah dipersulit untuk dihadirkan dalam sidang.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sultra/foto/bank/originals/NARKOBA-Kolase-foto-Raffi-Ahmad-kiri-dan-Ammar-Zoni-kanan.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.