Sinopsis Tukar Takdir Film Baru Nicholas Saputra Tayang 2025, Jadi Korban Kecelakaan Pesawat
Berikut ini sinopsis film terbaru Nicholas Saputra. Aktor populer era 90an itu terus eksis dalam industri film tanah air.
Penulis: Desi Triana Aswan | Editor: Desi Triana Aswan
Ketika ditemukan, Rawa adalah satu-satunya penumpang yang selamat.
Namun akibat kecelakaan itu, Rawa masih membawa pulang luka-luka dan trauma tersebut.
Selain menjadi saksi dalam investigasi jatuhnya pesawat, Rawa juga menjadi penyambung duka maupun amarah dari Zahra, putri tunggal pilot di pesawat itu.
Selain itu, ia juga alami konflik dengan Dita, istri penumpang yang sempat bertukar tempat duduk dengannya sebelum kecelakaan terjadi.
Lalu bagaimana kelanjutan ceritanya? Saksikan kisah selengkapnya di film Tukar Takdir, yang akan tayang perdana pada 2 Oktober 2025.
Film Tukar Takdir akan tayang pada awal Oktober 2025.
Tukar Takdir adalah film terbaru bergenre drama.
Bercerita tentang kisah takdir seorang laki-laki yang selamat dari kecelakaan maut di pesawat.
Mengutip dari imdb.com, film Tukar Takdir ini digarap oleh sutradara Mouly Surya.
Daftar Pemain Film Tukar Takdir
Nicholas Saputra sebagai Rawa
Marsha Timothy sebagai Dita
Adhisty Zara sebagai Zahra
Meriam Bellina sebagai Shita
Marcella Zalianty sebagai Damianti
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.