Harga Emas

Emas Antam, UBS dan Galeri24 Turun Segini, Prediksi Harga Terbaru 7 November 2025

Adanya penurunan harga emas ini menunjukkan adanya tekanan dari pasar global, memengaruhi harga logam mulia di tingkat domestik.

Penulis: Muhammad Israjab | Editor: Muhammad Israjab
Pexels.com/Michael Steinberg
HARGA EMAS NOVEMBER 2025 - Untuk harga emas Antam belum diperbarui di laman Pegadaian, sejak 27 Oktober 2025, terakhir tercatat Rp2.554.000 per gram. 

Ringkasan Berita:
  • Harga emas batangan PT Pegadaian untuk produk UBS dan Galeri 24 mengalami penurunan sebesar Rp16.000 per gram
  • Harga emas Antam belum diperbarui di laman resmi Pegadaian sejak 27 Oktober 2025
  • Prediksi untuk 7 November 2025 menunjukkan tren penurunan harga untuk produk UBS dan Galeri 24

 

TRIBUNNEWSSULTRA.COM - Inilah harga emas batangan PT Pegadaian (Persero), pada Kamis (6/11/2025), mengalami penurunan hampir semua jenis produk.

Penurunan ini tercermin dari daftar harga resmi yang dirilis Pegadaian, khususnya produk emas UBS dan Galeri24.

Untuk emas UBS ukuran 1 gram, harga turun sebesar Rp16.000 menjadi Rp2.360.000 per gram dari sebelumnya Rp2.376.000.

Sementara itu, emas Galeri24 juga mengalami penurunan serupa, dari Rp2.374.000 menjadi Rp2.358.000 per gram.

Baca juga: Prediksi Harga Emas 6 November 2025: Antam Hari Ini Turun Rp26 Ribu, UBS dan Galeri24 Relatif Stabil

Kedua produk ini tersedia dalam berbagai ukuran, mulai dari 0,5 gram hingga 500 gram untuk UBS dan hingga 1.000 gram untuk Galeri24.

Penurunan harga ini menunjukkan adanya tekanan dari pasar global, memengaruhi harga logam mulia di tingkat domestik.

Berdasarkan laman Sahabat Pegadaian, tren penurunan ini telah berlangsung selama 3 hari berturut-turut, menandakan koreksi cukup konsisten.

Meski demikian, harga emas Antam belum diperbarui di laman Pegadaian, sejak 27 Oktober 2025, terakhir tercatat Rp2.554.000 per gram.

Absennya update harga Antam di Pegadaian membuat investor harus merujuk pada situs Logam Mulia, untuk mendapatkan data terbaru.

Di laman Logam Mulia, harga emas Antam 24 karat, pada Kamis (6/11/2025) tercatat naik Rp27.000 ke Rp2.287.000 per gram.

Baca juga: Antam Naik Lagi, UBS dan Galeri24 Melempem, Prediksi Harga Emas 5 November 2025 Besok

Kenaikan ini terjadi setelah penurunan tajam sehari sebelumnya, menunjukkan adanya rebound teknikal di pasar emas Antam.

Untuk ukuran terkecil, yakni 0,5 gram, harga emas Antam dibanderol Rp1.193.500. Sedangkan ukuran 10 gram dijual Rp22.365.000.

Emas Antam ukuran terbesar, yakni 1.000 gram atau 1 kilogram, dijual dengan harga Rp2.227.600.000.

Dalam sepekan terakhir, harga emas Antam menunjukkan tren naik, bergerak dari Rp2.263.000 ke Rp2.287.000 per gram.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved