Profil Eliza Sifaa TikToker Viral Pertama Kali Ungkap Kisah Ipar Adalah Maut dari Curhatan Follower
Profil Eliza Sifaa seorang TikToker yang menuai kesuksesan berkat kisah Ipar Adalah Maut. Ia awalnya mengangkat kisah nyata tersebut melalui konten.
Penulis: Desi Triana Aswan | Editor: Desi Triana Aswan
Pemeran Aris dan Nisa dalam cerita itu pun membuat netizen penasaran dengan sosok aslinya.
Setiap membuat konten video TikTok Ipar Adalah Maut, Eliza Sifaa mengemasnya dengan setiap part.
Total 24 part Ipar Adalah Maut sudah dikisahkan oleh Eliza Sifaa.
Meski telah tamat di TikTok, namun para netizen bisa menyaksikan dari hasil karya film yang tayang di bioskop.
Produser Tertarik
Kisah bertajuk "Ipar adalah Maut" yang belakangan viral di TikTok tampaknya menyita perhatian CEO MD Entertainment, Manoj Punjabi.
Seperti diketahui, cerita itu berkisah tentang perselingkuhan yang dibagikan oleh wanita bernama Eliza Rohmah Puspita atau yang akrab disapa Eliza Sifa.
Menilik unggahan Instagram @elizasifaa pada 30 Maret 2023 lalu, ia mengunggah surat kesepakatan untuk menjadikan kisah itu sebagai series maupun film layar lebar.
Bahkan Eliza juga sudah bertemu dengan Manoj Punjabi untuk membahas terkait kesepakatan itu.
Baca juga: Kisah Viral Si Kembar Siam Menikah dengan Tentara, Begini Kebutuhan Biologisnya, Bisa Punya Anak
Diketahui, pihak MD Entertainment membeli ide cerita "Ipar adalah Maut" tersebut.
Alur cerita yang menarik dan banyak kesesuaian di masyarakat rupanya menjadi salah satu alasan Manoj Punjabi ingin menjadikan karya tersebut naik ke layar lebar.
Kesuksean Eliza Sifaa membawakan kisah Ipar Adalah Maut ini nampaknya mampu memantik rasa penasaran Manoj Punjabi.
Tak hanya tentang Ipar Adalah Maut, namun Eliza Sifaa juga kerap membuat konten video TikTok dengan berbagai kisah kehidupan lainnya.
Profil
Eliza Sifaa memiliki nama lengkap Eliza Rohma Puspita.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sultra/foto/bank/originals/profil-Eliza-Sifaa-seorang-TikToker-viral-di-media-sosial.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.