Banjir di Kota Kendari Sultra
Update Banjir Kendari: Pemkot Masih Data Korban Terdampak di Jalan Lasolo, Turunkan Alat Penyedot
Pemerintah Kota Kendari bersama instansi terkait bergerak memberikan bantuan kepada masyarakat pascabencana banjir, Rabu (6/3/2024).
Penulis: Samsul | Editor: Sitti Nurmalasari
TRIBUNNEWSSULTRA.COM, KENDARI - Pemerintah Kota Kendari bersama instansi terkait bergerak memberikan bantuan kepada masyarakat pascabencana banjir, Rabu (6/3/2024).
Hal itu dilakukan dalam upaya penanganan banjir yang melanda beberapa wilayah di Kota Kendari, Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra).
Sebanyak 27 kelurahan yang berada di Kota Kendari, Provinsi Sultra terdampak banjir usai hujan deras mengguyur sejak Rabu (6/3/2024) malam.
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Kendari, Fadlil Suparman mengatakan, saat ini pihaknya masih melakukan pendataan mengenai kerugian yang dialami korban banjir di Jalan Lasolo.
Baca juga: Video Bocah Laki-laki di Anggilowu Mandonga Kendari Sultra Terseret Arus Selokan Diselamatkan Warga
Untuk memberikan bantuan darurat, Pemerintah Kota Kendari melalui BPBD dan Dinas Sosial (Dinsos) Kota Kendari telah menyediakan dapur umum.
Selain itu, terdapat enam unit mesin penyedot lumpur untuk membantu warga yang rumahnya tergenang imbas bencana banjir tersebut.
"Sangat berlumpur, kami bawa juga alcon ini ada enam unit untuk penanganan sementara," katanya pada TribunnewsSultra.com, Kamis (7/3/2024).
Sementara, untuk lokasi terdampak banjir lainnya masih diupayakan pemerintah bersama dinas-dinas terkait untuk dilakukan penanganan. (*)
(TribunnewsSultra.com/Samsul)
Hujan Deras Guyur Pohara Sampara Konawe Sultra, Jalan Tertutup Genangan Air Hambat Arus Lalu Lintas |
![]() |
---|
Siswa SMPN 2 Kendari Sulawesi Tenggara Dipulangkan Gegara Sekolah Dipenuhi Lumpur Akibat Banjir |
![]() |
---|
Warga Lasolo Sanua Kendari Terdampak Banjir Butuh Air Bersih, Makanan Hingga Hunian Sementara |
![]() |
---|
Pemkot Kendari Sultra Siagakan Dapur Umum dan Tim Kesehatan di Wilayah Terdampak Banjir |
![]() |
---|
Peringatan Dini BMKG di Sulawesi Tenggara, Hujan, Petir dan Angin Kencang di Sejumlah Wilayah |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.