Penemuan Mayat di Pesisir Pantai

Mayat Pria di Pesisir Pantai Kasilampe Kendari, Ditemukan Pertama Kali Warga saat Membuat Perahu

Sesosok mayat pria ditemukan terapung di sekitar Pantai Mayaria Kasilampe, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), Jumat (8/92023) siang.

Penulis: sawal | Editor: Muhammad Israjab
Sawal
Mayat Yang Meninggal di pesisir Pantai Kasilampe, Kota Kendari, Ditemukan Pertama Kali Warga Sekitar yang sedang membuat perahu kecil 

TRIBUNNEWSSULTRA.COM, KENDARI - Sesosok mayat pria ditemukan terapung di sekitar Pantai Mayaria Kasilampe, Jumat (8/92023) siang.

Kuat dugaan pria tersebut merupakan warga Kendari Caddi, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra).

Jenazah ini pertama kali ditemukan warga yang berprofesi pembuat kapal perahu kecil, tak jauh dari lokasi kejadian

Baca juga: BREAKING NEWS Warga Kota Kendari Digegerkan Penemuan Mayat Pria di Pesisir Pantai Kasilampe

Saksi yang enggan disebutkan namanya kepada awak media TribunnewsSultra.com, menuturkan awalnya korban sempat terlihat beraktifitas di TKP.

"Sebelum masuk dalam air dia sempat membuka celana panjangnya dan bajunya, lalu digantung," tutur warga tersebut.

"Tidak lama kemudian masuk dalam air," lanjutnya.

Baca juga: Hari Pertama Berkantor, Pj Gubernur Andap Budhi Langsung Pimpin Rapat Koordinasi OPD dan Forkopimda

Berselang beberapa waktu, korban sudah mengapung di laut sekitar 15 meter dari pinggir pantai.

"Habis itu kita lihat orang tua tadi itu tertelungkup dalam air."

"Setelah kita cek sudah tidak bergerak dan langsung kami panggil warga disini untuk diangkat," ujar saksi mata.

Dari pantauan, jenazah diangkat di pinggir pantai, dengan mengenakan celana pendek tanpa baju.

Saat ini jenazah langsung dipulangkan ke rumah duka. (*)

(TribunnewsSultra.com/Sawal)

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved