Ramadhan 2023
Warga Kolaka Sulawesi Tenggara Mulai Berburu Baju Baru dan Kue Lebaran di Pasar Raya Mekongga
Pasar Raya Mekongga mulai ramai dikunjungi masyarakat Kabupaten Kolaka, Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) untuk berburu baju baru dan kue lebaran.
Penulis: Adrian Adnan Sholeh | Editor: Sitti Nurmalasari
TRIBUNNEWSSULTRA.COM, KOLAKA - Pasar Raya Mekongga mulai ramai dikunjungi masyarakat Kabupaten Kolaka, Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) untuk berburu baju baru dan kue lebaran.
Seorang penjual kue di Pasar Raya Mekongga, Desi mengatakan harga kue lebaran mulai dibanderol Rp40 ribu hingga Rp60 ribu.
Di antaranya, kue kaktus dan kue kerupuk keju dijual harga Rp40 ribu per satu toples, sedangkan harga kue nastar atau kue mentega lainnya dibanderol Rp50 ribu.
Kemudian, harga kue bembeng dan kue kurma di Pasar Raya Mekongga dibanderol Rp60 ribu per satu toples.
Baca juga: Masyarakat Sulawesi Tenggara Diingatkan Mudik Lebih Awal, Lukman Abunawas Sebut Hindari Kepadatan
"Jualan saya mulai ramai dicari masyarakat karena Lebaran Idulfitri 2023 sudah dekat, biasa tidak seramai ini," ucapnya saat diwawancarai TribunnewsSultra.com, Kamis (13/4/2023).
Selain membeli kue lebaran, masyarakat juga berburu baju baru untuk digunakan pada saat Lebaran Idulfitri 2023.
Berdasarkan pantauan TribunnewsSultra.com, Kamis (13/4/2023), pakaian muslim, jilbab, dan lainnya diserbu oleh pembeli. (*)
(Tribunnewssultra.com/Adrian Adnan Sholeh)
Kolaka
Sulawesi Tenggara
Sultra
berburu baju baru
kue lebaran
Pasar Raya Mekongga
Berita Kolaka
Berita Sulawesi Tenggara
Berita Sultra
Kekhawatiran Pedagang Cakar di Kendari Sulawesi Tenggara Imbas Larangan Impor Pakaian Bekas |
![]() |
---|
Beragam Jenis Bahan Jersey Premium, Cocok untuk Pakaian Olahraga |
![]() |
---|
Pedagang Pakaian di Mal Mandonga Kendari Sulawesi Tenggara Ditemukan Meninggal Dunia di Dalam Kamar |
![]() |
---|
Siswa SMAN 1 Lasolo Konawe Utara Kenakan Pakaian Pejuang Peringati Hari Pahlawan Nasional 2022 |
![]() |
---|
Pj Wali Kota Kendari Kenakan Pakaian Adat Suku Tolaki Saat Peringatan Hari Sumpah Pemuda 2022 |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.