Wisata Sultra
Pesona 4 Desa Wisata di Sulawesi Tenggara yang Sempat Lolos Nominasi ADWI 2021
Meski demikian, keindahan 4 desa wisata di Sultra terbilang memesona. Banyak desatinasi wisata dan budaya yang dapat dinikmati.
Desa Wisata Sani-sani fokus menggaet wisatawan yang menyukai camping.
Sedikitnya, ada 3 lokasi untuk menikmati wisata camping baik di pantai maupun puncak.
Di pantai dapat menikmati cahaya matahari pagi. Sementara di bukit, dapat merasakan sensasi berada di atas ketinggian 400 meter dari permukaan laut (MDPL).
Tentu saja di sana ada wisata kuliner, minuman saraba madu khas Desa Wisata Sani-sani.
Desa Wabula
Desa Wisata Wabula terletak di Kecamatan Wabula, Kabupaten Buton.
Lokasinya berjarak sekitar 28 kilometer dari Pasarwajo selaku ibu kota Kabupaten Buton.
Untuk sampai di desa ini bisa melalui jalur laut maupun jalur darat.
Tiap tahun digelar ritual adat di Desa Wabula.
Budaya turun temurun itu disebut pesta adat Pidoa Anokuri.
Pesta adat merupakan simbol rasa syukur hasil panen kur, jenis umbi yang merupakan makanan khas Wabula.
Ritual biasanya diisi dengan pembacaan doa, makan bersama, dan pertunjukkan kesenian.
Desa Wisata Wabula juga merupakan tempat menemukan kain tenun khas Buton.
Di desa ini juga terdapat Kali Topa yang diperindah hamparan pasir putih.
Desa Liya Togo
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sultra/foto/bank/originals/2282021-kolase-foto-desa-wisata-sultra.jpg)