Super League 2025
Prediksi Bali United Vs Persis Solo: Skor, Head to Head dan Line Up Pemain Hari Ini
Skuad Bali United bermodal persiapan 2 minggu penuh, dengan program intensif mencakup aspek fisik, taktik, dan transisi permainan
Penulis: Muhammad Israjab | Editor: Muhammad Israjab
Ringkasan Berita:
- Bali United menghadapi Persis Solo di pekan ke-13 Super League dengan persiapan intensif dua pekan, meski kehilangan dua pemain asing karena akumulasi kartu
- Bali United berada di posisi ke-11 dengan 13 poin, sementara Persis terpuruk di dasar klasemen dengan 6 poin
- Dalam lima pertemuan terakhir, Bali United unggul dengan tiga kemenangan, satu imbang, dan satu kekalahan
TRIBUNNEWSSULTRA.COM - Memasuki pekan ke-13 Super League 2025-2026, Bali United FC mempersiapkan diri dengan kewaspadaan penuh menghadapi Persis Solo.
Akan berjumpa di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, pada Minggu (23/11/2025) kick off 19.00 WIB.
Berikut prediksi skor, head to head (h2h) dan potensi line up pemain, jelang kedua tim bertemu malam ini, siaran langsung Indosiar.
Laga ini diprediksi penuh kejutan, terutama setelah kabar pergantian pelatih Persis, bisa mengubah dinamika taktik lawan.
Baca juga: Persita Vs Malut Prediksi Skor, Head to Head dan Line Up: Pendekar Cisadane Performa Menurun
Pelatih Bali United, Johnny Jansen, menyadari risiko besar tersebut meski timnya pernah menang 2-1 dalam laga uji coba di Solo, pada 3 Agustus lalu.
Ia menegaskan hasil uji coba tersebut bukan ukuran, karena perubahan pelatih akan memengaruhi gaya permainan Persis secara signifikan.
"Kami sudah mengantisipasi itu. Persis tim yang bagus dengan struktur permainan yang baik."
"Tapi kami sudah mempersiapkan diri untuk menghadapi mereka,” tutur pelatih asal Belanda tersebut, mengutip laman iLeague.id.
Skuad Bali United bermodal persiapan 2 minggu penuh, dengan program intensif mencakup aspek fisik, taktik, dan transisi permainan di Pemusatan Latihan Pantai Purnama.
Semua metode latihan diarahkan agar tim siap, menghadapi gaya bermain baru Persis yang sulit diprediksi.
Kondisi skuad Bali United juga mulai membaik. Beberapa pemain yang sebelumnya cedera diproyeksikan kembali berlatih penuh pada Desember mendatang.
Baca juga: Prediksi Persiku Kudus Vs Persela Lamongan, Skor, Head to Head dan Line Up Pemain
Termasuk pemain muda Made Tito yang sudah absen satu tahun karena cedera lutut. Namun, dua pemain asing, Mirza Mustafic dan Tim Receveur, harus absen karena akumulasi kartu.
Sehingga lini tengah dan serangan Bali United perlu beradaptasi.
"Kami menyiasatinya dengan fokus mengembangkan pemain lokal yang diberi kesempatan membuktikan diri," ujar Johnny Jansen.
Sementara kiper Bali United, Mike Hauptmeijer, menjadi sorotan, karena telah mempersiapkan diri dengan intens membaca permainan Persis.
Terutama dua pemain asing asal Jepang, Sho Yamamoto dan Kodai Tanaka, dikenal dengan kecepatan dan mobilitas tinggi.
"Saya sudah melakukan persiapan dengan pelatih kiper untuk mengantisipasi lawan," katanya.
Saat ini, Bali United berada di posisi ke-11 klasemen sementara dengan 13 poin, sedangkan Persis masih terpuruk di dasar klasemen dengan 6 poin.
Namun, striker Persis, Kodai Tanaka, memastikan timnya sudah siap tempur dan berambisi mencetak gol.
Untuk membawa pulang kemenangan. Dari 11 laga, Kodai telah mencetak lima gol dan satu assist.
"Saya akan terus berjuang mencetak gol dan mencoba yang terbaik di pertandingan melawan Bali United," ujarnya.
Baca juga: Persiba Balikpapan Vs PSIS Semarang Prediksi Skor, H2H dan Line Up: Pembuktian Kualitas Jafri Sastra
Tim Persis Solo telah berlatih keras selama jeda internasional dan bertekad untuk tidak kehilangan poin dalam laga tersebut.
Sangat membutuhkan hasil positif untuk naik dari peringkat juru kunci.
Jika menang, Persis bisa naik hingga dua peringkat, melewati Semen Padang dan Persijap Jepara.
Semangat Persis naik setelah hasil imbang 2-2 melawan PSIM Yogyakarta pekan sebelumnya.
Di mana mereka mampu bangkit dari ketertinggalan 0-2 di babak pertama.
Caretaker Persis, Tithan Suryata, mengaku timnya optimistis dan sudah mengoptimalkan latihan selama jeda kompetisi.
"Tentu kami termotivasi dengan hasil imbang terakhir itu. Para pemain siap berjuang membawa pulang poin penuh,” ujar Tithan.
Ia pun tidak terlalu memikirkan absennya 2 pemain asing Bali United.
Baca juga: Media Argentina Ungkap Detail Skandal Ilegal 3 Pemain Naturalisasi Timnas Malaysia
Karena Persis juga kehilangan 2 pemain asing andalan mereka sendiri. Ia percaya kedua tim sama-sama masih kuat.
Tithan juga menegaskan bahwa evaluasi dan peningkatan taktik selama dua pekan terakhir sudah berjalan baik, dengan fokus agar pemain tetap disiplin dan konsentrasi.
“Kami sudah mempelajari kekuatan dan kelemahan Bali United, dan akan memanfaatkan ruang yang sudah kami tata dalam latihan,” katanya menutup.
Head to Head Kedua Tim
- 6 maret 2025 Persis Solo 2-2 Bali United
- 27 oct 2024 Bali United 3-0 Persis Solo
- 29 feb 2024 Bali United 3-2 Persis Solo
- 19 aug 2023 Persis Solo 3-1 Bali United
- 27 feb 2023 Bali United 3-1 Persis Solo
Prediksi Skor:
Bali United saat ini berada di posisi ke-11 klasemen dengan 13 poin dari 11 laga, inkonsistensi performa, terutama setelah kalah 0-1 dari Persib Bandung di laga terakhir.
Persis Solo berada di posisi terbawah klasemen ke-18 dengan 6 poin, dan baru satu kali menang sepanjang musim ini.
Meski begitu, hasil imbang 2-2 melawan PSIM Yogyakarta memberi semangat tambahan, tetapi pertahanan Persis sangat rapuh dengan kebobolan 22 gol.
Bali United lebih diunggulkan berdasarkan head-to-head dan kondisi kandang, prediksi skor akhir 2-1 untuk kemenangan Bali United.
Prediksi Line Up Pemain:
Bali United Starting Potensial: Hauptmeijer (GK), Ricky Fajrin, Kadek Arel, Joao Ferrari, Rizky Dwi; Bruijn, Brandon Wilson, Made Tito; Goppel, Boris Kopitovic, Rahmat Arjuna
Persis Solo Starting Potensial: Riyandi (GK); Cleyton Santos, Xandro Schenk, Tutuarima, Giovani; Sutanto Tan, Zanadin Fariz, Sho Yamamoto, Althaf Indie; Ali Tanamal, Tanaka. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sultra/foto/bank/originals/Bali-United-FC-menghadapi-Persis-Solo-prediksi-hari-ini.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.