Prakiraan Cuaca
Potensi Hujan Petir di Konawe, Hujan Ringan di Kendari, Berawan di Kolaka, Rabu 12 November 2025
Sejumlah wilayah Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) berpotensi hujan ringan hingga disertai petir pada Rabu (12/11/2025).
Ringkasan Berita:
- BMKG memprediksi 13 dari 17 kabupaten/kota di Sulawesi Tenggara berpotensi mengalami hujan pada Rabu (12/11/2025), dengan variasi hujan ringan, sedang, hingga hujan disertai petir.
- Kota Kendari diperkirakan hujan ringan siang hari dan hujan petir sore hari, setelah pagi hari yang cerah berawan.
- Masyarakat diimbau untuk waspada dan memantau pembaruan informasi cuaca BMKG, karena kondisi cuaca bervariasi di tiap wilayah, mulai dari berawan, udara kabur, hingga potensi petir.
TRIBUNNEWSSULTRA.COM, KENDARI - Sejumlah wilayah Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) berpotensi hujan ringan hingga disertai petir pada Rabu (12/11/2025).
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi 13 dari 17 kabupaten kota berpotensi hujan hari ini.
Di antaranya hujan ringan di Kabupaten Muna, Kolaka Utara, Kolaka Timur, Konawe Kepulauan, Muna Barat, Buton Selatan, Kota Kendari dan Baubau.
Hujan sedang di Buton, Konawe Selatan, Bombana, Konawe Utara, dan hujan disertai petir di Konawe.
Sementara daerah lainnya yakni di Buton Utara berpotensi petir, Buton Tengah udara kabur, Wakatobi dan Kolaka berawan.
Pantauan TribunnewsSultra.com di Kota Kendari, ibu kota Provinsi Sultra, Rabu pagi tampak cerah berawan.
Lalu siang hari terpantau sebagian lagit di Kendari mulai berawan tebal atau mendung.
Baca juga: Waspada Cuaca Ekstrem Musim Hujan November 2025 di Sulawesi Tenggara, BMKG Bagi Cara Cegah Banjir
Dilansir dari bmkg.go.id, potensi hujan ringan di Kendari diprediksi mulai pukul 12.00 WITA hingga pukul 14.00 WITA.
Kemudian hujan petir berpotensi terjadi sekira pukul 15.00 WITA hingga 17.00 WITA.
Masyarakat diimbau untuk meningkatkan kewaspadaan dan terus mengupdate informasi cuaca BMKG.
Prakiraan Cuaca Sulawesi Tenggara
Berikut selengkapnya prakiraan cuaca di wilayah Provinsi Sultra, Rabu, 12 November 2025, dilansir dari bmkg.go.id:
- Kolaka: Berawan, suhu 28–29 °C, kelembapan 69–73 persen
- Konawe: Hujan Petir, suhu 21–24 °C, kelembapan 92–99 persen
Baca juga: Pohon Tumbang Sempat Sebabkan Akses Jalan Raha-Watopute Muna Terhambat Usai Diguyur Hujan
- Muna: Hujan Ringan, suhu 24–28 °C, kelembapan 78–95 persen
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sultra/foto/bank/originals/Langit-berawan-di-Kota-Kendari-Provinsi-Sulawesi-Tenggara-Sultra-Rabu-12112025-pagi.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.