Kebakaran Rumah di Kendari
Sosok Korban Kebakaran Rumah di Kendari Ternyata Pedagang Buton Utara, Tewas Terbakar Saat Istirahat
Sosok korban tewas dalam kebakaran rumah di Lorong Lasolo, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara, ternyata pedagang di Ereke, Kabupaten Buton Utara.
TRIBUNNEWSSULTRA.COM, KENDARI - Sosok korban tewas dalam kebakaran rumah di Lorong Lasolo, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara, ternyata pedagang di Ereke, Kabupaten Buton Utara.
Korban meninggal dunia dalam peristiwa rumah terbakar tersebut adalah Muhammad Alwi (50).
Kebakaran yang diduga akibat korsleting listrik itu terjadi di Lorong Lasolo, Kelurahan Sanua, Kecamatan Kendari Barat, Kota Kendari, Provinsi Sultra.
Terbakarnya rumah pada Senin (17/04/2023) sekitar pukul 23.40 wita hingga Selasa (18/04/2023) dinihari tersebut menyebabkan satu penghuni sekaligus pemiliknya tewas terpanggang api.
Diduga korban tewas terbakar karena terjebak saat akan menyelamatkan diri dalam kebakaran rumahnya tersebut.
Baca juga: ‘Tolong Kasihan, Suamiku Tidur’ Teriak Istri Korban Tewas Kebakaran di Kendari Sulawesi Tenggara
Iksan, anak korban bercerita sebelum kejadian, ayahnya sedang tidur karena kecapekan usai pulang berdagang dari Ereke, Kabupaten Butur, Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra).
Muhammad Alwi, sang ayah bekerja sebagai pedagang bahan perabotan rumah tangga di Buton Utara.
“Bapak saya baru pulang dari Ereke tadi sore,” katanya.
Di dalam rumah tersebut juga ada ibunya sekaligus istri korban bernama Sunaida saat ayahnya tengah beristirahat.
Tak berselang lama, kakak Iksan membangunkan ibunya tersebut untuk mengambil gas elpiji.
“Kakakku bilang mak ada itu tabung gas masuk. Terus dia turun mi. Mamaku sementara mengantri gas nda lama terbakar mi rumah,” ujarnya.
Saat itu, dia kaget karena ada teriakan dari tetangga dan warga yang melihat api mulai menjalar dengan cepat dari ruang tengah.
Berbagi Kelapa ke Tetangga
Sementara Nurmin tetangga korban, mengatakan, korban sempat membagi-bagikan kelapa muda yang dibawanya saat tiba dari Ereke.
Kata dia, korban dikenal sebagi sosok yang baik dan selalu berbagi barang yang dibawanya ke sesama tetangga saat pulang ke Kendari.
Baca juga: Kronologi Kebakaran Rumah di Lasolo Kendari Sulawesi Tenggara, Sebabkan 1 Penghuninya Tewas Terbakar
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sultra/foto/bank/originals/Sosok-korban-tewas-kebakaran-di-Lorong-Lasolo-Kendari-Sulawesi-Tenggara-pedagang-Buton-Utara.jpg)