Kabar Artis
Dua Komika Komplain di Medsos Kena Denda Pajak Hingga Puluhan Juta, Ajukan Surat Permohonan: Ditolak
Berikut ini dua komika komplain di media sosial soal denda pajak hingga puluhan juta. Hal ini dialami, Dodit Mulyanto dan Babe Cabita.
Penulis: Desi Triana Aswan | Editor: Desi Triana Aswan
TRIBUNNEWSSULTRA.COM- Berikut ini dua komika komplain di media sosial soal denda pajak hingga puluhan juta.
Bahkan salah satunya membuat surat permohonan pengurangan denda namun ditolak.
Hal ini dialami, Dodit Mulyanto dan Babe Cabita.
Awalnya Babe Cabita mengunggah sebuah cuitan menyindir denda pajat yang didapatkannya.
Babe Cabita menyebut akun twitter @DitjenPajakRI dan mempertanyakan soal denda pajak yang kurang.
Sehingga hal tersebut membuat Babe Cabita mempertanyakan bagaimana cara menghapus denda.
"Halo @DitjenPajakRI mumpung lagi rame aku juga mau minta tolong, aku uda bayar pajak terhutang (kurang bayar) tahun 2019 sebesar 167jt krna aku kmaren kurang edukasi dan ternyata masi harus bayar dendanya 70jt. Ampuuun... denda nya bisa dihapus ga?," ujar Babe Cabita.
Baca juga: 4 Sosok Ini Jadi Tempat Rafael Alun Sembunyikan Harta Kekayaan, Ada Sindikat Pajak higga Korupsi
Dodit Mulyanto yang mengetahui hal tersebut lantas ikut buka suara.
Menurut Dodit, kasus yang dialami rekan komikannya itu serupa dengan apa yang ia rasakan.
Bahkan Dodit mengaku bahwa dirinya merupakan warga Indonesia yang taat membayar pajak.
Namun dirinya justru merasa bingung saat dirinya masih mendapatkan denda meskipun sudah membayar pajak.
"Ini kasusnya Kok mirip aku, sebagai Warga negara yg Taat Pajak, 2016 sy kurang bayar 184.331.70 dan Sudah sy lunasi, karena waktu itu sy kurang edukasi, ternyata kena denda 80.516.088," jelasnya.
Dodit Mulyanto yang mengetahui hal tersebut lantas mengajukan surat permohonan pengurangan denda.
Akan tetapi pengajuannya tersebut justru ditolak hingga membuatnya merasa bingung.
Ia bahkan meminta ampun atas denda yang didapatkannya itu.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sultra/foto/bank/originals/dua-komika-komplain-di-media-sosial-soal-denda-pajak-hingga-puluhan-juta.jpg)