Liga 1

Duel Pesakitan PSIS Semarang dan PSM Makassar, Sama-sama Terluka hingga Misi Bangkit Rebut Tiga Poin

Pertandingan PSM Makassar vs PSIS Semarang akan tersaji, Jumat (20/9/2024), di Stadion Batakan, pekan keenam BRI Liga 1 2024-2025.

Penulis: Muhammad Israjab | Editor: Muhammad Israjab
hanover
PSM Makassar akan bersua PSIS Semarang pada pekan keenam BRI Liga 1 2024-2025, pada Jumat (20/9/2024). 

PSIS harus mengakui keunggulan tuan rumah Persib Bandung dengan skor 1-2. 

Membuat Laskar Mahesa Jenar makin haus akan kemenangan, demi memperbaiki posisi mereka di klasemen yang masih terseok-seok di papan tengah.

Duel ini bukan hanya tentang siapa yang lebih unggul secara teknis, tetapi juga tentang mentalitas. 

Kedua tim datang ke laga ini sebagai tim yang terluka dan bertekad untuk bangkit. 

PSM Makassar, bermain di kandang sendiri, mendapatkan dukungan penuh dari suporter fanatik mereka. 

Tapi PSIS meski bertanding di luar kandang, tidak akan menyerah begitu saja. 

Punya ambisi besar, untuk mengakhiri tren buruk dua laga beruntun kalah, untuk kembali ke jalur kemenangan.

Gelandang sekaligus kapten PSM Makassar, Akbar Tanjung, menegaskan timnya sudah melupakan kekalahan dari Arema.

"Harus segera move on. Kekalahan dari Arema memang menyakitkan, tapi kami tidak boleh terpuruk."

"Kami harus bangkit agar bisa meraih hasil positif di laga berikutnya," ujar Akbar dalam konferensi pers setelah pertandingan melawan Arema FC pekan lalu.

Menurut Akbar, timnya sebenarnya sudah bermain cukup baik melawan Arema FC. Menciptakan banyak peluang.

Tetapi dewi fortuna belum berpihak pada mereka."Kami akan bermain dengan semangat yang sama."

"Yakin dengan kerja keras, kami bisa meraih hasil yang lebih baik saat melawan PSIS," tambah Akbar.

Sementara Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares menyadari timnya masih dalam proses penyesuaian.

Terutama karena beberapa pemain kunci mengalami cedera atau dipanggil untuk memperkuat tim nasional. 

Baca juga: Gegara PSIS Semarang? Persib Ancam Turunkan Pemain Pelapis di Kompetisi AFC Champions League Two

Halaman 2 dari 4
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved