Penemuan Mayat Wanita di Kolaka Timur
Detik-detik Mayat Wanita Ditemukan di Kolaka Timur Sulawesi Tenggara, Tiga Hari Tak Keluar Kamar
Inilah detik-detik ditemukan mayat wanita di dalam kamar rumah di Kabupaten Kolaka Timur, Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra).
Penulis: Adrian Adnan Sholeh | Editor: Sitti Nurmalasari
TRIBUNNEWSSULTRA.COM, KOLAKA - Inilah detik-detik ditemukan mayat wanita di dalam kamar rumah di Kabupaten Kolaka Timur, Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra).
Mayat wanita inisial H (46) ditemukan di kamar rumahnya di Kecamatan Poli-polia, Kabupaten Koltim, Jumat (29/12/2023), sekitar pukul 12.30 WITA.
Salah seorang tetangga korban bernama Suryadin mengatakan dirinya sedang bersiap-siap untuk salat Jumat didatangi ibu korban meminta tolong.
"Saat itu saya sedang persiapan berangkat salat Jumat, tiba-tiba ibu korban datang meminta tolong," ucapnya, pada Jumat (29/12/2023).
"Ibu korban meminta tolong membuka pintu kamar korban H, karena sudah 2-3 hari tidak keluar dari kamarnya," jelas Suryadin menambahkan.
Baca juga: BREAKING NEWS Mayat Wanita Ditemukan Dalam Kamar Rumah di Kolaka Timur Sulawesi Tenggara
Suryadin menuturkan dirinya lalu bergegas ke rumah ibu korban dan melihat pintu kamar sudah sedikit terbuka.
Lalu, pintu kamar pun dibuka dengan paksa.
Karena pintu tidak bisa terbuka, akhirnya ibu korban mengambil parang dan memberikan ke Suryadin.
"Ibu korban menyuruh saya untuk tusuk itu grandel pintu, tetapi tetap tidak bisa terbuka," jelasnya.
Akhirnya, Suryadin memotong tali yang mengikat di grandel pintu hingga terbuka dan langsung didorong.
Baca juga: Polres Catat Tindak Pidana di Kolaka Alami Penurunan Sepanjang 2023, Ini Kasus yang Mendominasi
Usai pintu terbuka, korban jatuh tergeletak dan tercium aroma bau tidak sedap.
Suryadin pun berlari keluar dan memanggil saudaranya dan menginformasikan ke Polsek Ladongi. (*)
(TribunnewsSultra.com/Adrian Adnan Sholeh)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sultra/foto/bank/originals/Detik-detik-Mayat-Wanita-Ditemukan-di-Kolaka-Timur-Sulawesi-Tenggara-Tiga-Hari-Tak-Keluar-Kamar.jpg)