Wisata Sultra

Cerita Menarik Di Balik Pantai Batman Kolaka Sulawesi Tenggara, Dulu Namanya Pantai Potura

Ada cerita menarik dari nama Pantai Batman di Kabupaten Kolaka, Sulawesi Tenggara (Sultra). Dulunya tempat ini dikenal dengan nama Pantai Potura.

Penulis: Adrian Adnan Sholeh | Editor: Risno Mawandili
Handover/TribunnewsSultra.com
Ada cerita menarik dari nama Pantai Batman di Kabupaten Kolaka, Sulawesi Tenggara (Sultra). Dulunya tempat ini dikenal dengan nama Pantai Potura. 

TRIBUNNEWSSULTRA.COM,KOLAKA - Ada cerita menarik dari nama Pantai Batman di Kabupaten Kolaka, Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra).

Pantai ini berlokasi di Kelurahan Walulu, Kecamatan Watubangga, Kabupaten Kolaka, Provinsi Sultra.

Pemilik sekaligus penanggung jawab, Mamat mengatakan kepada Tribunnewssultra, awalnya nama pantai ini adlah Potura.

Namun, belakangan diberi nama Pantai Batman karena banyak kelelawar bertengger di pepononan.

"Pantai Batman awalnya bernama Potura yang berarti tempat tidur. Entah siapa awalnya, bagaimana bisa dipanggil Batman," ujar Mamat pada Sabtu (22/7/2023). 

"Mungkin berawal dari banyaknya kalelawar yang hinggap di pohon, akhirnya pengunjung kini dikenal Pantai Batman," sambungnya.

Baca juga: 4 Siswa SMPN 1 Kendari Tampilkan Tarian Daerah di Lotus Festival Los Angeles Amerika Serikat

Kini, kalelawar tidak sebanyak dulu. Populasinya berkurang seiring waktu.

Bukan kelelawar saja, tetapi pengunjung juga mulai sepi.

Hal ini terjadi karena beberapa hari terkhir terjadi air pasang yang merusak beberapa gazebo.

Bahkan, toilet umum juga rusak.

Kondisi ini membuat pantai Batman penuh dengan puing-puing.

Pantai Batman biasanya ramai pengunjung.

Untuk menikmati destinasinya, Anda harus menyiapkan akomodasi untuk biaya masuknya motor Rp 5 ribu dan mobil Rp25 ribu. (*)

(Tribunnewssultra.com/Adrian Adnan Sholeh)

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved