Berita Kendari

UHO Kendari Peringkat 3 se-Indonesia, Jurnal Terakreditasi Terbanyak 2023 dari Kemendikbudristek

UHO Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) jadi kampus peringkat ketiga, sebagai institusi dengan jurnal terakreditasi paling banyak.

istimewa
Universitas Halu Oleo (UHO) Kendari jadi kampus peringkat ketiga sebagai institusi dengan jurnal terakreditasi paling banyak selama periode 2023 di Indonesia, dari Kemendikbudristek. 

TRIBUNNEWSSULTRA.COM, KENDARI - Universitas Halu Oleo atau UHO Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) jadi kampus peringkat ketiga, sebagai institusi dengan jurnal terakreditasi paling banyak.

Raihan prestasi UHO Kendari ini berlaku se Indonesia periode tahun 2023.

Penobatan kampus yang berada di Kampus Hijau Bumi Tridharma, Anduonohu, Kecamatan Kambu, Kota Kendari, diberikan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek).

Terdapat sepuluh universitas terbaik tingkat nasional dengan perolehan jurnal terakreditasi terbanyak periode 2023 versi Kemendikbudristek.

Baca juga: Daftar Nama-nama Wisudawan Terbaik UHO Kendari Sultra Periode Januari-April 2023 Gelombang Pertama

Yakni, Universitas Airlangga (Unair), Universitas Negeri Malang (UM), Universitas Haluoleo (UHO), Universitas Negeri Surabaya (Unesa).

Kemudian Universitas Negeri Semarang (Unnes), Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU), Universitas Negeri Gorontalo (UNG).

Universitas Negeri Padang (UNP), Universitas Bengkulu (UNIB), dan Universitas Ahmad Dahlan (UAD).

Ini upaya pihak kampus UHO Kendari dalam mempublikasi karya tulis ilmiah civitas akademik, sebagaimana arahan Rektor Prof Muhammad Zamrun Firihu.

Ia menyebut pengajuan atau publikasi jurnal dilakukan melalui prodi, termasuk jurnal buatan mahasiswa.

"Untuk publikasi itu berarti kita butuh wadahnya. Dan Wadahnya itu akhirnya melalui prodi."

Baca juga: CEK Daya Tampung Penerimaan Mahasiswa Baru UHO Kendari 2023 Jalur SNBT, Dua Prodi ini Terbanyak

"Kemudian prodi menyarankan untuk semua mahasiswa yang lulus disarankan bisa membuat satu jurnal," ujarnya beberapa waktu lalu.

Selanjutnya, setelah publikasi prodi, maka jurnal-jurnal ilmiah tersebut akan diklarifikasi PD Dikti agar bisa diakreditasi Science and Technology Index (Sinta) 5 sampai Sinta 1.

"Alhamdulillah jurnal-jurnal di UHO Kendari sudah ada memiliki akreditasi Sinta 2, Sinta 3, Sinta 4 dan Sinta 5, Alhamdulilah kita masuk 3 besar institusi dengan jurnal terakreditasi terbanyak," jelasnya.

Sekretaris LPPM UHO, I Nyoman Sudiana mengatakan sekiranya ada 15 jurnal ilmiah UHO, terakreditasi Sinta yang masuk dalam penilaian Kemendikbudristek.

I Nyoman Sudiana menjelaskan 15 jurnal tersebut merupakan bagian dari 58 jurnal UHO yang terakreditasi Sinta.

Namun tidak semua jurnal tersebut masuk penilaian Kemendikbudristek, lantaran kebanyakan datanya tidak terintegrasi dalam sistem Software Sinta dan Software Akreditasi Jurnal Nasional (Arjuna) milik Kemendikbudristek.

Baca juga: Elfiana Seti Asal Konawe Lulusan Terbaik UHO Kendari Sultra, Wisuda Januari-April 2023, Nilai IPK?

Sehingga dari segi perengkingan di Sinta, UHO berada di urutan 51 secara nasional, artinya sudah banyak penelitian dan pengabdian berkualitas  yang telah ditorehkan.

"Artinya di Software Sinta dan Arjuna berbeda, jadi terkadang jurnal yang sudah terinput di Sinta tidak terinput di Arjuna begitupun sebaliknya," bebernya.

Selain itu, dari 58 jurnal UHO terakreditasi Sinta, jurnal dengan kualitas paling bagus saat ini dimiliki Fakultas Peternakan (FPt) yang terakreditasi lab level 2.

"Kualitas jurnal ini sangat berkaitan dengan kualitas Perguruan Tinggi (PT) tetapi secara parsial tidak secara integral, karena yang menentukan jurnal ini terakreditasi level berapa itu bukan dari internal UHO tetapi dari pihak kementerian," jelasnya.

(TribunnewsSultra.com/Amelda Devi Indriyani)

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved