Berita Sulawesi Tenggara
Komunitas Sepakbola Kendari Doa Bersama Tragedi Kanjuruhan Malang di Tugu Religi Sulawesi Tenggara
Sejumlah komunitas sepakbola di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) menggelar doa bersama tragedi Stadion Kanjuruhan Malang, Jawa Timur (Jatim).
Penulis: Fadli Aksar | Editor: Sitti Nurmalasari
TRIBUNNEWSSULTRA.COM, KENDARI - Sejumlah komunitas sepakbola di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) menggelar doa bersama tragedi Stadion Kanjuruhan Malang, Jawa Timur (Jatim).
Kepolisian Resor Kota atau Polresta Kendari menginisiasi doa bersama yang digelar di Tugu Religi Sultra, Jl Abdullah Silondae, Kelurahan Korumba, Kecamatan Mandonga, Kota Kendari, pada Selasa (4/10/2022).
Kegiatan doa bersama ini diikuti komunitas klub sepakbola Aremania, PSM Makassar, Bhayangkara FC, Persija Jakarta, dan Persebaya.
Selain itu, doa bersama ini juga diikuti komunitas fans klub sepakbola Eropa, Indobarca Chapter Kendari, Interisti, dan puluhan aparat kepolisian.
Baca juga: Tragedi Kanjuruhan, Gas Air Mata Diduga Pemicu Jatuhnya Korban Jiwa, Polisi Sayangkan Sikap Suporter
Kepala Kepolisian Resor Kota atau Kapolresta Kendari, Kombes Pol M Eka Fathurrahman mengatakan, kegiatan ini untuk mendoakan para korban tragedi Kanjuruhan Malang.
"Kita mendoakan keluarga korban yang meninggal, luka-luka, yang masih dirawat di rumah sakit semoga diberi ketabahan, kekuatan dan kesembuhan," kata Kombes Pol M Eka Fathurrahman.
Perwakilan Support Persebaya, Heri Purwanto mengatakan, tragedi Kanjuruhan Malang yang menewaskan 125 orang ini merupakan duka mendalam dunia sepakbola.
"Ini menjadi pelajaran berharga bagi bangsa ini. Tapi sepakbola ini adalah industri yang memiliki efek domino, menghidupi semua kalangan," ungkapnya. (*)
(TribunnewsSultra.com/Fadli Aksar)
komunitas
sepakbola
Kendari
Sulawesi Tenggara
Sultra
doa bersama
tragedi
Kanjuruhan
Malang
Jawa Timur
Polresta
Kombes Pol M Eka Fathurrahman
Berita Kendari
Berita Sulawesi Tenggara
Berita Sultra
Andik Kehilangan 4 Anggota Keluarga saat Kerusuhan Kanjuruhan, Saksi Ganasnya Gas Air Mata Aparat |
![]() |
---|
Tragedi Kanjuruhan di Liga 1 Indonesia, Polisi Gagal Paham SOP Saat Amankan Arema vs Persebaya? |
![]() |
---|
AFC U17 Asian Cup 2023 Tidak Ditunda, Tapi Tanpa Penonton, Demi Hargai Korban di Stadion Kanjuruhan |
![]() |
---|
FIFA Bakal Datang ke Indonesia Imbas Kerusuhan di Kanjuruhan, PSSI Was-was Soal Sanksi Berat |
![]() |
---|
Nasib Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 Terancam, Usai Kerusuhan di Stadion Kanjuruhan |
![]() |
---|