Berita Sulawesi Tenggara
Bank Sultra Raih Penghargaan Tingkat Nasional Sebagai Bank Terbaik dan Financial Performance 2021
PT Bank Pembangunan Daerah Sulawesi Tenggara atau Bank Sultra kembali menorehkan prestasi.
Penulis: Muh Ridwan Kadir | Editor: Sitti Nurmalasari
TRIBUNNEWSSULTRA.COM, KENDARI - PT Bank Pembangunan Daerah Sulawesi Tenggara atau Bank Sultra kembali menorehkan prestasi.
Bank di Bumi Anoa tersebut yang juga menjadi kebanggaan masyarakat Sulawesi Tenggara berhasil meraih dua penghargaan di tingkat nasional.
Prestasi tersebut yang pertama yaitu Bank Sultra didapuk menjadi Bank Terbaik 2022 atau Best Bank 2022 oleh Warta Ekonomi dengan kategori The Delicate of Banking Business Development.
Direktur Utama Bank Sultra, Abdul Latif mengatakan prestasi kedua yaitu pihaknya mendapatkan penghargaan dari Infobank dengan kategori For Financial Performing Full Year 2021.
"Saya menyambut baik dua penghargaan tersebut, suksesnya Bank Sultra meraih penghargaan tak lepas dari kerja bersama seluruh insan Bank Sultra dalam meningkatkan kinerja perusahaan," katanya, Rabu (31/8/2022).
Baca juga: Nasabah Dapat Rp500 Juta, Bank Sultra Sukses Jadi Tuan Rumah Panen Rejeki Bank BPD SI 2022
Lebih lanjut, tak hanya itu penghargaan yang dicapai karena pelayanan terbaik yang diberikan Bank Sultra kepada nasabahnya.
Dirut Bank Sultra mengucapkan rasa syukurnya ata prestasi tersebut karena meraih kembali penghargaan tingkat nasional.
"Selain karena performa yang baik dari seluruh insan Bank Sultra, kesuksesan ini tak lepas dari dukungan seluruh pemegang saham, Bupati atau Wali Kota dan terkhusus dukungan Gubernur Sultra," ungkapnya.
"Gubernur selalu memberikan dorongan, dukungan serta arahan sehingga kinerja perbankan mengalami peningkatan dan bisa meraih penghargaan," tambahnya.
Abdul Latif tak lupa mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak termasuk nasabah dan masyarakat Sulawesi Tenggara yang sudah mempercayakan pengelolaan dananya di Bank Sultra.
Baca juga: Bank Sultra Jadi Tuan Rumah Panen Rejeki BPD 2022, Nasabah Dapat Hadiah hingga Ratusan Juta
Menurutnya, prestasi yang diraih adalah hasil kerja keras semua pihak termasuk kepercayaan dari nasabah.
"Penghargaan ini akan menjadi motivasi bagi Bank Sultra untuk terus berinovasi menghadirkan produk-produk dan layanan yang relevan dengan kebutuhan masyarakat," pungkas Abdul Latif. (*)
(TribunnewsSultra.com/Muh Ridwan Kadir)
Bank Sultra
penghargaan
tingkat nasional
Bank Terbaik 2022
Sulawesi Tenggara
Abdul Latif
Berita Sulawesi Tenggara
Berita Sultra
Pemkot MoU Bank Sultra Hadirkan Program AMAN, Cegah Praktik Rentenir di Kendari Sulawesi Tenggara |
![]() |
---|
Bank Sultra Buka Kantor Cabang di Jakarta, DPRD Sulawesi Tenggara Apresiasi Tingkatkan Eksistensi |
![]() |
---|
Aksi Rossa dan Wa Ode Heni Hibur Warga Kendari saat Peluncuran Kartu Debit Bank Sultra di Tugu MTQ |
![]() |
---|
Bank Sultra Launching Kartu Debit dan Mobile Banking 23 Juli 2022, Tingkatkan Layanan ke Nasabah |
![]() |
---|
Bank Sultra Meriahkan Open Tournament TVRI CUP 2022, Siapkan Atlet Voli Andal di Sulawesi Tenggara |
![]() |
---|