Hari Kemerdekaan
Presiden Jokowi Disiapkan Baju Adat Tolaki Babu Ngginasami Ulusala untuk Upacara Hari Kemerdekaan RI
Presiden Joko Widodo atau Jokowi disiapkan baju adat Tolaki bernama Babung Ginasamani Ulusalu untuk upacara Hari Kemerdekaan Indonesia 2022.
Penulis: Amelda Devi Indriyani | Editor: Aqsa
TRIBUNNEWSSULTRA.COM, KENDARI - Presiden Joko Widodo atau Jokowi disiapkan baju adat Tolaki bernama Babung Ginasamani Ulusalu untuk upacara Hari Kemerdekaan Indonesia 2022.
Baju adat itu disiapkan Pemerintah Kota atau Pemkot Kendari sesuai permintaan pihak Istana Negara melalui Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Tenggara atau Sekda Sultra.
Presiden Jokowi dikabarkan akan mengenakan pakaian adat Sultra pada upacara Hari Ulang Tahun atau HUT RI ke 77, 17 Agustus 2022 mendatang.
Selain dari Pemkot Kendari, baju adat juga disiapkan pemerintah kabupaten/ kota di Kepulauan Buton.
Wali Kota Kendari Sulkarnain Kadir, mengatakan, Babung Ginasamani Ulusalu adalah pakaian adat Tolaki yang digunakan para raja-raja dulu dan saat ini kerap digunakan pimpinan pemerintahan.
Baca juga: Pemkot Kendari Diminta Siapkan Baju Adat, Bakal Jadi Pilihan Presiden Jokowi Dipakai di HUT RI ke-77
Baju adat yang disiapkan untuk Presiden Jokowi tersebut berwarna merah dan terbuat dari kain bahan beludru.
Warna merah tersebut, kata Sulkarnain, memiliki makna keberanian dan ketangguhan yang sesuai pula dengan tema Hari Kemerdekaan 2022 yakni Pulih Lebih Cepat dan Bangkit Lebih Kuat.
Menurut Sulkarnain, baju adat Tolaki, Babung Ginasamani Ulusalu, tersebut dijahit oleh penjahit di daerah ini.
“Penjahitnya yang biasa menjahit pakaian adat di Kota Kendari,” jelas Sularnain.
Sekretaris Daerah atau Sekda Kendari Ridwansyah Taridala menambahkan pihaknya telah menyerahkan baju adat Tolaki tersebut kepada pihak Istana Negara.
“Saya sendiri yang antar bersama Sekda Sulawesi Tenggara Asrun Lio,” ujar Ridwansyah.
“Perintahnya 2 hari lalu sekira tanggal 10 Agustus sore kamu baru diberitahukan dan harus diterima di istana paling lambat hari ini tanggal 14,” katanya menambahkan.
Setelah mendapat arahan pada 10 Agustus 2022 lalu, Pemkot Kendari segera mencari penjahit yang biasa menjahit pakaian adat tersebut pada petang harinya.
“Ini baju kebesaran yang digunakan pada acara resmi untuk Presiden jadi barang dijahit,” jelasnya.
“Pada tanggal 10 sore ada penjahit yang sangup karena bajunya relatif mudah saya lihat, tapi aksesorisnya itu yang susah. Ditempel-tempelkan,” ujarnya menambahkan.
Baca juga: Pengakuan Warga Kendari yang Akses Jalan Masuk Rumahnya Ditutup Tetangga dalam Video Viral TikTok
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sultra/foto/bank/originals/pakaian-adat-Tolaki-disiapkan-Wali-Kota-Kendari-Sulkarnain-Kadir-untuk-Presiden-Jokowi.jpg)