Berita Konawe Selatan
Pelaku Pembusuran di Moramo Konawe Selatan Sulawesi Tenggara Tertangkap, Motifnya Karena Dendam
Seorang pelaku pembusuran terhadap pemuda di Desa Wawondengi, Kecamatan Moramo, Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara (Sultra) telah tertangkap.
Penulis: Laode Ari | Editor: Sitti Nurmalasari
TRIBUNNEWSSULTRA.COM, KENDARI - Seorang pelaku pembusuran terhadap pemuda di Desa Wawondengi, Kecamatan Moramo, Kabupaten Konawe Selatan (Konsel) telah tertangkap.
Pelaku berinisial RN (17), tertangkap pada Kamis (14/7/2022) pukul 13.30 Wita saat berada di rumahnya di Desa Landipo, Kecamatan Moramo, Kabupaten Konsel, Sulawesi Tenggara (Sultra).
"Iya, pelaku sudah ditangkap dan ditahan di Polres Konsel," kata Kapolsek Moramo, IPTU Tommy Subardi Putra saat dikonfirmasi via WhatsApp, pada Sabtu (16/7/2022).
Tommy mengatakan pelaku yang masih di bawah umur kini menjalani penahanan di Polres Konsel untuk penanganan lebih lanjut.
Sementara motif pelaku tega membusur korban Guntur saat duduk di depan halte bersama rekannya karena dendam.
Baca juga: Pembusuran Terjadi Dekat Lippo Plaza Kendari, 2 Pria Dibusur Orang Tidak Dikenal Depan Toko Ceria
"Jadi motifnya sakit hati karena pelaku pernah dipukul sama pemuda di Wawondengi, makanya dia (pelaku) lampiaskan dengan membusur," jelas Tommy.
Tommy mengungkapkan pihaknya masih menyelidiki motif lain pembusuran tersebut dengan memeriksa saksi di TKP, termasuk rekan pelaku yang malam itu bersama RN.
Atas perbuatan pelaku disangkakan dengan Pasal 2 ayat (1) Undang-Undang Darurat Nomor 12 Tahun 1951 tentang Kepemilikan Senjata Tajam.
"Kemudian Pasal 351 ayat 1 dan 2 tentang Tindakan Pidana Penganiayaan, dengan ancaman hukuman lima tahun penjara," tutur Tommy Subardi Putra.
Sebelumnya, diberitakan seorang pemuda di Desa Wawondengi, Kecamatan Moramo, Kabupaten Konawe Selatan (Konsel menjadi korban pembusuran.
Baca juga: Teror Busur Kembali Terjadi di Kota Kendari, Driver Ojol Nyaris Jadi Korban saat Nongkrong di Toko
Korban bernama Guntur, dibusur orang tak dikenal (OTK) saat duduk bersama rekannya di salah satu halte di Desa Wawondengi.
Korban di rujuk ke rumah sakit di Kendari, Sulawesi Tenggara dengan kondisi panah busur menancap di punggung.
Kronologi kejadian korban duduk bersama dua rekanya yakni Rizal dan Andika di salah satu halte, tak lama kemudian melintas tiga kendaraan motor.
Saat di depan halte pengendara tersebut memperlambat laju kendaraan dan salah seorang dari mereka mengarahkan dan melepas busur ke Guntur hingga mengenai bagian punggung korban. (*)
(TribunnewsSultra.com/La Ode Ari)
pelaku
pembusuran
Kecamatan Moramo
Konawe Selatan
Konsel
Sulawesi Tenggara
Sultra
tertangkap
motif
dendam
Tommy Subardi Putra
Pemuda Dibusur OTK di Moramo Konawe Selatan, Polres Konsel Sultra Beberkan Kronologi Kejadiannya |
![]() |
---|
Seorang Mahasiswa Dibekuk Polisi Gegara Mengamuk Pakai Busur di Rumah Makan depan Kampus UHO Kendari |
![]() |
---|
Remaja 17 Tahun Diciduk Polisi di Kendari Gegara Mabuk Bawa Busur ke Rumah dan Buat Tante Ketakutan |
![]() |
---|
Detik-detik Korban Pembusuran di Kendari Dibonceng Motor ke Rumah Sakit, Alami Luka di Bagian Perut |
![]() |
---|
Korban Pembusuran di Dekat Lippo Plaza Kendari Sulawesi Tenggara Ternyata Sedang Pesta Miras |
![]() |
---|