Mampu Tingkat Kinerja Seksual hingga Cegah Penyakit Kronis, Simak 5 Manfaat Ajaib Daun Kelor
Superfood daun kelor menawarkan beragam khasiat untuk kesehatan tubuh mulai dari meningkatkan performa seksual hingga mampu atasi penyakit kronis.
Penulis: Nina Yuniar | Editor: Ifa Nabila
TRIBUNNEWSSULTRA.COM - Kelor atau Moringa oleifera dijuluki sebagai tanaman ajaib.
Bukan tanpa sebab, seluruh bagian tanaman kelor mulai dari daun, biji, batang, hingga bunganya berkhasiat untuk mengatasi beragam permasalahan kesehatan.
Superfood yang dapat ditemui di Indonesia ini pun sering diolah menjadi ramuan herbal sebagai pengobatan tradisional.
Masyarakat Indonesia meyakini nutrisi daun kelor ampuh mengatasi penyakit kronis, seperti diabetes hingga kanker jenis tertentu.
Nutrisi daun kelor disebut-sebut mampu menyehatkan tubuh sekaligus mengatasi berbagai permasalahan kesehatan Anda.
Baca juga: Kenali 4 Manfaat Ajaib Daun Kelor sebagai Suplemen Herbal: Mampu Atasi Rematik hingga Asma
Simak manfaat menarik yang ditawarkan superfood daun kelor berikut ini.
Dilansir TribunnewsSultra.com dari StyleCraze, berikut 5 manfaat daun kelor untuk kesehatan tubuh Anda:
1. Meningkatkan Kinerja Seksual
Ekstrak daun kelor mampu meningkatkan kinerja dan hasrat seksual.
Baca juga: Kaya Antioksidan, Simak 6 Manfaat Teh Daun Kelor untuk Kesehatan Tubuh dan Kecantikan Kulit
Bahkan juga dapat memperbaiki disfungsi ereksi dan seksual yang disebabkan karena stres.
Ekstrak daun kelor menghambat hidroksilasi testosteron, sehingga meningkatkan potensi seksual.
Kapasitas antioksidan daun kelor yang melimpah dapat mengurangi penipisan sel Leydig penghasil testosteron.
2. Mencegah Kenaikan Berat Badan
Daun kelor mengandung banyak isothiocyanates, bahan bioaktif yang membantu mengurangi berat badan dan gangguan metabolisme seperti diabetes tipe 2.
Baca juga: Mampu Cegah Kebotakan, Simak 5 Manfaat Daun Kelor untuk Kesehatan Kulit Kepala dan Rambut