Liga Inggris
Ralf Rangnick Jawab Rumor Cristiano Ronaldo Bakal Hengkang dari Manchester United dan Dikaitkan PSG
Cristiano Ronaldo dikabarkan bakal hengkang dari Manchester United (MU) di Liga Inggris hingga dikaitkan klub Liga Prancis Paris Saint-Germain (PSG)?
TRIBUNNEWSSULTRA.COM - Cristiano Ronaldo dikabarkan bakal hengkang dari Manchester United (MU) di Liga Inggris hingga dikaitkan klub Liga Prancis Paris Saint-Germain (PSG)?
Meski sejauh ini, pelatih interim Man United, Ralf Rangnick, maupun sejumlah pemain MU membantah rumor kepindahan Ronaldo itu.
Dalam sepekan terakhir inipula, Ronaldo juga dirumorkan berselisih paham dengan kapten MU Harry Maguire.
Beberapa media Inggris bahkan menyebut ruang ganti MU mulai tidak kondusif karena perselisihan antara Ronaldo dan Maguire.
Namun, rumor perpecahan itu juga sudah dibantah oleh Harry Maguire dan Ralf Rangnick.
Baca juga: Cristiano Ronaldo Disebut Siap Tinggalkan Old Trafford, Manchester United Siap Melepas
Sejalan rumor perpecahan dan kabar kepindahan itu, Ronaldo sempat dikaitkan dengan PSG.
Tim raksasa Perancis ini masih disebut sebagai satu-satunya tim yang bersedia dan siap secara finansial menampung Ronaldo musim depan.
Rumor bursa transfer MU tersebut pertama kali diberitakan oleh The Mirror pada Minggu (20/2/2022).
Kabar berhembus, Ronaldo bakal dilepas MU pada jendela transfer Liga Inggris pada awal musim depan.
Dalam laporannya, The Mirror menyebut Ronaldo berniat hengkang jika MU gagal mendapatkan tiket Liga Champions pada musim depan.
The Mirror kemudian mengklaim MU akan legawa melepas Ronaldo jika memang sudah berniat pergi.

Pada Januari 2022 lalu, Ronaldo sempat menyatakan ambisinya kembali ke MU adalah untuk meraih gelar juara.
“Kami (Manchester United) harus segera berubah. Man United identik dengan kesuksesan. Saya kembali bukan untuk berlibur melainkan untuk meraih trofi,” kata Ronaldo dikutip dari situs Sky Sports.
“Saya datang ke sini tidak untuk bersaing menempati peringkat kelima, keenam, atau ketujuh, di klasemen Liga Inggris,” jelasnya menambahkan.
“Saya di sini untuk mencoba meraih gelar juara dan bersaing. Saya pikir kami sudah memiliki komposisi tim yang siap bersaing. Namun, kami belum berada di level terbaik,” lanjutnya.
Transfer Ronaldo
Baca juga: Ralf Rangnick Tanggapi Rumor Maguire dan Ronaldo Rebutan Jadi Kapten Man United